Sukses

Ranieri Beri Lampu Hijau Bintang Leicester Gabung Barcelona

Barcelona jadi klub impian masa kecil bintang Leicester.

Liputan6.com, Jakarta Manajer Leicester City, Claudio Ranieri memberi lampu hijau jika akhirnya sang bintang Riyad Mahrez hengkang ke Barcelona atau Real Madrid yang sama-sama mengincarnya. Dia menegaskan ogah menahan-nahan pemain jika memang tak ingin bertahan.

Baca Juga

  • Siapa Paling Konsisten di Tes Pramusim, Rossi atau Lorenzo?
  • Syamsul Haerudin Cs Jadi Inspirasi MFC Makassar
  • Saat Messi dan Suarez Kompak Jemput Anak dari Sekolah

"Kami ingin pertahankan semua pemain. Kami percaya kepada mereka," ujar manajer asal Italia itu seperti dikutip Metro.

"Tapi jika seorang pemain datang ke saya dan bilang,"Bos, saya ingin pergi ke sana karena itu ambisi saya,Saya akan bilang,"Pergi dan nikmati, semoga berhasil," katanya menambahkan.

Ranieri mengatakan dia hanya ingin mau mempertahankan pemain yang bahagia bersama Leicester. Soalnya dia punya keyakinan The Foxes bakal berkembang jadi klub hebat.

"Cepat atau lambat, kami bakal menjadi tim besar, tapi tentu tidak sehebat Barcelona atau Real Madrid," ucapnya.

Pemain Leicester City, Riyad Mahrez (kiri), melewati hadangan pemain pemain Liverpool, Lucas Leiva, pada lanjutan Liga Inggris di Stadion King Power, Leicester, Rabu (3/2/2016) dini hari WIB. (AFP/Ben Stansall)

Mahrez sendiri sebelumnya blak-blakan jika dirinya merupakan penggemar Barcelona. Saat masih kecil, dia mengaku bermimpi main di Camp Nou.

Jika pun tidak jadi pemain Barcelona, Mahrez bisa tampil di Camp Nou jika kelak Leicester City tampil di Liga Champions.

"Saya biasa bermimpi main di Camp Nou ketika masih kecil, jadi ini tentu luar biasa. Jika kami finis di empat besar, kami main di sana di Liga Champions," katanya seperti dikutip Daily Mail.

Kemungkinan tampil di Liga Champions pula di satu sisi yang membuat Ranieri yakin bisa mempertahankan Mahrez. "Hal itu bisa membuat kami lebih mudah mempertahankannya," ucapnya.

Video Terkini