Liputan6.com, Madrid - Laga derby antara Real Madrid vs Atletico Madrid masih imbang 0-0 hingga babak pertama berakhir. Belum terjadi gol di derby Madrid ini meski kedua tim sama-sama menurunkan skuat terbaik untuk pertandingan ini.
Baca Juga
- [Kolom] 'Sepeda Tua' Leicester City
- Atmosfer Ruang Ganti Kondusif, MU Siap Hancurkan Arsenal
- 5 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Senjata Baru MU
Laga berlangsung ketat sejak kick off. Real Madrid mendominasi pertandingan lewat sentuhan satu dua tapi masih gagal menembus pertahanan ketat Rojiblancos.
Di menit ke-11, Daniel Carvajal nyaris melakukan blunder saat memberi back pass kepada kiper Keylor Navas. Namun bola melaju kencang dan Navas seperti kagok dalam menerima bola. Nyaris saja Torres mengambil untung dari momen ini.
Torres mendapatkan peluang emas saat mendapatkan umpan terobosan dari Gabi di menit ke-24. Namun sayang setelah lewati Varane, Torres dinyatakan offside.
Ronaldo mengancam pertahanan Atletico Madrid lewat tendangan bebas di menit ke-32. Namun tembakan Ronaldo dibaca dengan baik oleh Jan Oblak kiper Atletico Madrid.
Hingga peluit babak pertama berbunyi, skor masih 0-0 untuk laga derby yang kerap berlangsung panas ini.
Susunan Pemain:
Real Madrid: Navas; Danillo,Varane,Ramos, Carvajal; Modric,Kroos, Isco; Rodriguez,Benzema,Ronaldo
Atletico Madrid: Oblak;Juanfran,Gimenez,Godin, Filipe Luis; Saul,Gabi, Fernandez, Koke; Griezmann,Torres