Liputan6.com, Barcelona - Pemulihan cedera Evan Dimas mengalami kemajuan yang pesat. Gelandang muda asal Indonesia itu kemungkinan akan segera kembali merumput bersama Espanyol B dalam waktu dekat ini.
Sebelumnya, Evan Dimas mengalami cedera lengan saat berlatih bersama tim Espanyol B, akhir Februari lalu. Tangannya terkena bola dan menyebabkan retak di bagian tulang lengan bawah (radius dan ulna). Akibat insiden ini, Evan terpaksa menjalani latihan terpisah beberapa pekan.
Baca Juga
Baca Juga
- Pique: Kami Ingin Juara Secepat Mungkin
- Target Sederhana Rio Haryanto Saat Debut di Melbourne
- Barcelona Belum Mau Disebut Raja Liga Spanyol
Dalam rilis yang diterima Liputan6.com, Evan telah menjalani proses pemulihan dengan dipandu dokter tim Espanyol. "Evan kemudian mengunjungi dokter Xavi Gasol, dokter tim Espanyol B yang melakukan beberapa tes pada cederanya," tulis pernyataan resmi Espanyol.
Advertisement
"Dokter Gasol mengatakan pada Evan Dimas, jika tidak ada halangan, Evan akan berlatih kembali dengan tim pekan depan," lanjut pernyataan resmi tersebut.
Terkait kemajuannya itu, Evan Dimas mendapat ucapan selamat dari pelatih fisik Espanyol, Nestor Salmeron. "Nestor mengucapkan selamat pada Evan karena perkembangannya dalam beberapa bulan terakhir bersama klub.
Kendati demikian, Evan masih harus mengikuti latihan khusus untuk menguatkan kaki dan mencegahnya kehilangan massa otot. Hal itu dimaksudkan agar Evan Dimas berada dalam kondisi terbaik ketika kembali berlatih penuh.