Liputan6.com, Manchester - Derby Manchester bakal terjadi akhir pekan ini. Manchester City menjamu Manchester United di Etihad Stadium dalam lanjutan Liga Premier Inggris, Sabtu malam WIB, 20 Maret 2016.
Jelang Derby Manchester, nasib manajer MU Louis van Gaal dipenuhi tanda tanya. Hasil imbang dari Liverpool, Jumat, 18 Maret 2016, membuat Setan Merah --sebutan MU-- tersingkir dari Liga Europa.
Baca Juga
- Menpora Bakal Izinkan ISL Bergulir, Asal...
- 6 Pemain 'Pengkhianat' yang Melawan Negaranya Sendiri
- Pakai Hijab, WAGs Serie A Terlihat Semakin Cantik
Hal tersebut semakin menguatkan kabar kalau Van Gaal bakal ditendang dari Old Trafford Stadium. Jose Mourinho pun disebut-sebut sebagai kandidat kuat penerus manajer kelahiran Amsterdam, Belanda tersebut.
Masa depan Van Gaal yang tak pasti bukanlah sebuah keuntungan bagi City. "Saya pikir kami tidak bisa mengambil keuntungan dari masalah itu. Saya tidak tahu hal yang terjadi dengan Manchester United," ucap manajer Manchester Biru Manuel Pellegrini, seperti dikutip dari Goal.
Advertisement
Dukung Van Gaal
Pellegrini juga merasa tidak tertarik dengan kondisi Van Gaal yang terancam dipecat manajemen Setan Merah. "Ini bukan tugas saya untuk mengetahui apa yang terjadi dengan fans MU atau Van Gaal," ujarnya.
"Yang saya tahu, kami akan melawan tim kuat. Sebuah tim yang punya banyak sejarah dan mereka bakal melakukan semua cara untuk memenangkan pertandingan," kata mantan pelatih Real Madrid itu menambahkan.
Namun demikian, Pellegrini percaya kalau Van Gaal bisa melewati masa-masa sulit yang dialaminya. Manajer asal Chile itu menyebut Van Gaal sudah banyak makan asam garam di dunia lapangan hijau.
"Dia memiliki banyak pengalaman. Ketika Anda mengelola tim besar, Anda tentu tahu bakal menerima kritik jika timnya kalah. Jadi, saya pikir dia punya pengalaman untuk menghadapi situasi ini. Sebagai seorang manajer, saya ingin mendukungnya," ucap Pellegrini.
Advertisement