Liputan6.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, sudah memprediksi Bali United bakal menjadi lawan timnya di semifinal Torabika Bhayangkara Cup 2016. Kim selalu mewaspadai kemampuan tim asuhan Indra Sjafri.
Kim menilai, Bali United memiliki kualitas setelah mendatangkan beberapa pemain asing. Hal ini dianggap sebagai salah satu penyebab Bali United lolos ke babak semifinal, meski kalah pada dua laga awal.
Baca Juga
- 6 Tahun Tak Saling Bicara, Messi dan Maradona Bermusuhan?
- Terungkap, MU Rugi Rp 137 Miliar Beli Depay
- 3 Manajer Liga Inggris yang Mengejutkan Musim Ini
Kendati begitu, Kim menekankan, skuat Maung Bandung akan mengalahkan tim berjuluk Serdadu Tridatu tersebut. Bermain di markas Persib, Stadion Si Jalak Harupat, menjadi keuntungan tersendiri.
"Saya sudah mengira Bali akan lawan kami di semifinal mendatang. Tapi tidak menjadi masalah lawan siapa pun, karena kita main di kandang dengan dukungan yang luar biasa, pasti kita ingin menang biar masuk ke final," kata Kim kepada wartawan di Bandung, Selasa (29/3/2016).
Mantan pemain Persipasi Bandung Raya (Madura United) ini menjelaskan, I Gede Sukadana menjadi pemain yang paling diwaspadainya, karena bakal bertarung di lini tengah. Namun, baginya semua pemain tim tamu tentu berpotensi mengancam gawang Persib.
"Kalau saya, karena main di tengah mungkin Sukadana yang diwaspadai. Pemain yang suka short pass, agresif dan suka shoot dari jauh ke gawang. Tapi saya siap bertarung dengan Sukadana agar menguasai lini tengah," bebernya.