Liputan6.com, Milan - Marco Fassone ikut buka suara terkait performa Inter Milan musim ini. Mantan Manajer Umum Inter itu menilai Roberto Mancini tidak memberikan kemajuan apapun selama menangani Nerazzurri.
Fassone justru menganggap keputusan Inter memecat Walter Mazzarri merupakan blunder besar. Apalagi Mazzarri hanya diberikan waktu selama 17 bulan di Giuseppe Meazza.
Baca Juga
- Thiago: Turun Kasta Jika Ibrahimovic Pindah Inggris
- Terbukti, Statistik Van Gaal Lebih Buruk Ketimbang Moyes
- Milan Hancur Lebur, Mihajlovic Dipecat
"Mazzarri tidak membahayakan Inter sama sekali. Dia tiba di sana ketika masa transisi, sempat menderita, namun bisa membawa tim finis di posisi kelima dengan skuat seadanya," kata Fassone seperti dilansir Gazetta World.
"Lalu dia menjalani musim yang berat karena ekspektasi terlalu tinggi dari pemilik Inter yang baru. Bahkan siapapun pasti bakal kesulitan mencapainya," ujarnya menambahkan.
Posisi Mazzarri kemudian digantikan oleh Mancini. Sayangnya, Mancini pun belum mampu mengembalikan Inter ke persaingan scudetto meski sudah berbelanja banyak pemain.
"Jika Mancini hanya finis keempat saya pikir sebuah kegagalan. Manajemen pasti bakal mengevaluasinya," kata Fassone.