Sukses

Juve Vs Palermo: Kesempatan Emas Menjauhi Napoli

Juventus memiliki semua hal untuk memenangi pertandingan.

Liputan6.com, Jakarta Palermo bukan lawan yang bisa memberikan kesulitan kepada tim sekaliber Juventus. Karenanya, pertemuan kedua tim kali ini dipercaya akan dimenangi I Bianconeri dengan mudah. Apalagi, Juve juga tampil di rumah.

Juve siap melanjutkan tren positif mereka saat melakoni laga Liga Italia 2015/2016. Mereka akan menjamu Palermo pada pekan ke-33 di Juventus Stadium, Minggu (17/4/2016). Tiga poin tampaknya bakal menjadi milik Juve dengan mudah.

 

Baca Juga

  • Rekan Rio Haryanto: Saya Akan Berbeda Saat Balapan
  • 4 Pembalap Calon Pengganti Lorenzo di Yamaha
  • Start di Belakang, Rio Haryanto Minta Dukungan Rakyat Indonesia



Saat ini, Juve memang tengah dalam performa terbaiknya. Apalagi, fokus mereka juga sudah tak lagi teralihkan setelah didepak Bayern Muenchen di perdelapan final dengan agregat 6-4. Artinya, Juve sudah bisa mengeluarkan kekuatan penuh untuk berjuang di liga domestik.

Saat ini, tim asuhan Massimiliano Allegri itu bertengger di puncak klasemen. Mereka mengoleksi 76 poin dari 32 laga. Dan, mereka juga hanya butuh 10 poin lagi untuk mengamankan gelar. Itu berkat kehebatan yang diperlihatkan Juve selama beberapa bulan terakhir.

Sejak ditaklukkan Sassuolo 1-0 pada 29 Oktober 2015, Juve tak lagi terkalahkan di Liga Italia. Sudah 22 laga dilewati tanpa kalah. Bahkan, mereka mampu merangkai 21 kemenangan dan 1 hasil imbang. Sukses terkini didapat saat mereka mempecundangi AC Milan 2-1 di San Siro.

Tak heran jika mereka diprediksi bakal kembali meneruskan kehebatannya kala menjamu Palermo. Meski begitu, Allegri juga tak mau jemawa. Ia mengingatkan agar timnya tetap serius menatap laga kontra Palermo.

"Ini mungkin terlihat sebagai pertandingan yang tak seimbang. Namun, setiap laga akan dimainkan dari skor 0-0. Napoli masih bisa menangkap kami. Jadi, kami harus fokus pada hasuk kami sendiri," kata Allegri seperti dikutip Football Italia.

2 dari 2 halaman

Kondisi Palermo

Berbeda dengan Juve, Palermo justru menjadi tim yang sangat membutuhkan poin jika ingin bertahan di Liga Italia. Saat ini mereka masih tertahan di urutan 18 karena baru mengoleksi 28 poin dari 32 pertandingan.

Bahkan, sudah 11 laga dilewati Palermo tanpa kemenangan. Kondisi itu yang membuat Palermo kembali menunjuk Davide Ballardini sebagai pelatih baru. Sebelumnya, Ballardini juga sempat melatih Palermo pada September 2008-Mei 2009 dan November 2015-Januari 2016.

Bicara soal rekor pertemuan, Palermo pun memiliki catatan yang cukup buruk. Dalam tujuh pertemuan terakhir, mereka selalu bertekuk lutut di hadapan Juve. Duel terkini di Stadio Renzo Barbera, 30 November 2015, berakhir dengan kekalahan 0-3 Palermo.

5 Pertemuan Terakhir
30/11/2015: Palermo 0-3 Juve
15/03/2015: Palermo 0-1 Juve
26/10/2014: Juve 2-0 Palermo
05/05/2013: Juve 1-0 Palermo
09/12/2012: Palermo 0-1 Juve

5 Laga Terakhir Juve
10/04/2016: Milan 1-2 Juve
03/04/2016: Juve 1-0 Empoli
20/03/2016: Torino 1-4 Juve
17/03/2016: Muenchen 4-2 Juve
12/03/2016: Juve 1-0 Sassuolo

5 Laga Terakhir Palermo
11/04/2016: Palermo 0-3 Lazio
03/04/2016: Chievo 3-1 Palermo
20/03/2016: Empoli 0-0 Palermo
14/03/2016: Palermo 0-1 Napoli
07/03/2016: Inter 3-1 Palermo

Prediksi Susunan Pemain:
Juve (3-5-2): Buffon; Barzagli, Bonucci, Rugani, Cuadrado, Khedira, Marchisio, Pogba, Evra, Mandzukic, Dybala

Palermo (4-4-1-1): Sorrentino; Marganella, Gonzalez, Andelkovic, Lazaar, Hiljemark, Jajalo, Chochev, Brugman, Gilardino, Vazquez

Video Terkini