Sukses

Tanpa Keringat, Greysia / Nitya Juara Singapore Open

Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari juara Singapore Open Super Series 2016 setelah Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi mengundurkan diri.

Liputan6.com, Singapura - Gresyia Polii/Nitya Krishinda Maheswari meraih gelar juara ganda putri Singapore Open Super Series 2016. Pasangan Indonesia itu tidak perlu mengeluarkan keringat untuk mengalahkan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi di partai final

Baca Juga

  • Rumor Keretakan Rumah Tangga Striker MU Semakin Menguat
  • 5 Pemain yang Wajib Dibuang Madrid Akhir Musim Ini
  • Yamaha: Peluang Lorenzo Pergi Sangat Besar

Seperti dilansir tournamentsoftware.com Minggu siang WIB (17/4/2016), unggulan pertama asal Jepang tersebut harus mengundurkan diri. Ini disebabkan Misaki mengalami cedera.

Menurut jadwal, seharusnya Greysia/Nitya akan bertemu Misaki/Ayaka pada partai ketiga di Singapore Indoor Stadium. Dengan demikian, Greysia/Nitya secara otomatis menang WO dan tampi sebagai juara. Ini adalah gelar pertama bagi Greysia/Nitya pada 2016.

Indonesia masih punya kesempatan untuk menambah satu gelar lagi di Singapore Open Super Series 2016 melalui Sony Dwi Kuncoro. Tunggal putra Indonesia itu akan menghadapi Son Wan Ho asal Korea Selatan di final.

Video Terkini