Sukses

Rumah Tangga Retak, Istri Martial Pilih Mengurus Anak Sendiri

Kisruh Martial dan Samantha bermula ketika mantan pemain AS Monaco itu memiliki affair dengan penyanyi jebolan X-Factor, Emily Wademan.

Liputan6.com, Jakarta Isu keretakan rumah tangga pemain muda Manchester United (MU), Anthony Martial dengan sang pasangan Samantha bukan sekadar isapan jempol belaka. Baru-baru ini, Samantha memposting foto hanya berdua dengan sang buah hati, Peyton di Prancis.

Kisruh Martial dan Samantha bermula ketika mantan pemain AS Monaco itu memiliki affair dengan penyanyi jebolan X-Factor, Emily Wademan. Martial dan Wademan diam-diam berlibur ke Prancis. Wademan sendiri yang mengungkap cerita tersebut kepada publik (baca: Bibir Seksi Bintang X Factor Bikin Martial Selingkuh) 

Baca Juga

  • Vardy Kartu Merah, Leicester Ditahan West Ham
  • Sony Dwi Kuncoro Tidak Menyangka Juara Singapore Open
  • Inter Merendah Bicara Peluang ke Liga Champions

"Saya hanya ingin menjadi seorang ibu sejati. Ibu dari Peyton," tulis Samantha melalui akun Instagram. Peyton anak perempuan Samantha buah pernikahan dengan pemain 20 tahun itu.

Seorang sumber kepada The Sun memang membenarkan, hubungan Martial dengan Samantha. Sejauh ini, pemain 20 tahun itu berusaha menutupi masalah keluarga. "Martiai sedang mengalami masalah dengan pernikahannya. Namun, dia berusaha tetap tenang ketika berada di ruang ganti. Tapi semua orang tahu Samantha yang mengalami homesick."

Samantha dan Anthony Martial

Masih menurut sumber itu, Samantha sering terbang ke Prancis untuk menemui keluarganya bersama Peyton. "Dia selalu terbang ke Prancis untuk menghabiskan waktu bersama keluarganya sehingga tidak mengejutkan, Samantha akan tinggal secara permanen lagi di Prancis." 

Sepekan terakhir, Samantha sendiri terus menghindar dari Martial. Bahkan, Martial dan Samantha sudah tidak saling mengikuti di instagram. 

Banyak pihak menilai, Samantha merupakan wanita di balik sukses kepindahan Martial ke MU dari AS Monaco. Keputusan MU merekrut Martial dinilai blunder. Namun demikian, Martial setidaknya bisa beradaptasi di Inggris. Samantha sendiri sempat mengungkapkan kegembiraan di akun instagram ketika sang suami menjadi pilihan manajer The Red Devils. Louis Van Gaal.

"Sebuah kehidupan baru dimulai di Inggris.. Kita tidak akan pernah lupa dengan Monaco. Terima kasih untuk semua dukungan anda," tulis Samantha di media sosial awal musim 2015-16.

  • WAGs atau wives and girlfriends adalah istri dan kekasih para pemain sepak bola yang selalu menemani kemana saja

    WAGs

  • Anthony Joran Martial adalah pemain sepak bola profesional Perancis yang bergabung dengan Sevilla FC dan tim nasional Perancis.
    Anthony Joran Martial adalah pemain sepak bola profesional Perancis yang bergabung dengan Sevilla FC dan tim nasional Perancis.

    Anthony Martial

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

Video Terkini