Sukses

Lama Tak Merumput, Bepe Jajal Profesi Motivator

Bepe menjajal kemampuan sebagai motivator setelah berkarier sebagai pesepak bola.

Liputan6.com, Jakarta - Striker gaek Indonesia, Bambang Pamungkas rupanya punya rencana lain dalam kariernya sebagai figur sepak bola nasional. Mengurungkan niatkan kembali ke Persija Jakarta, Bepe (sapaannya) mengungkapkan pada media bahwa punya profesi baru yakni sebagai pembicara motivasi.

Hal ini dikatakan Bambang Pamungkas pada jumpa pers acara bertajuk #BEPE20Bicara Battle of Life: Cinta vs Tanggung Jawab, di Chill In Cafe, Rabu (20/4/2016) siang di Senayan. Sebelum menerima tawaran menjadi motivator dua bulan lalu, Bambang Pamungkas juga berkata telah dihubungi beberapa klub.

Baca Juga

  • Komentar Perdana Lorenzo Setelah Gabung Ducati
  • Arema Resmi Kontrak Bomber Haus Gol Australia
  • 10 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool Vs Everton

"Saya sendiri belum tahu main atau tidak. Ada sebuah proses yang harus saya sampaikan sekarang, di mana saya sedang berbicara dengan beberapa klub," tutur Bepe kepada wartawan.

Seminar motivasi #BEPE20Bicara akan diselenggarakan pada Kamis, 28 April 2016 di Usmar Ismail Hall, Jakarta. Selain terjun langsung di acara off-air, Bepe akan membuat beberapa klip motivasi yang tayang secara online di Vidio.com.

"Saya belum bisa menyampaikan faktanya karena belum 100 persen fixed. Situasi sepak bola telah membuat saya banyak membatalkan pekerjaan saya," kata pemain berusia 35 tahun ini.

"Ketika dua bulan lalu saya menyetujui acara ini tanggal 28 (April), ada sebuah komitmen kepada teman-teman yang ingin menyaksikan saya. Tim-tim yang tadinya menghubungi saya akhirnya mengerti kalau pun saya bermain," ujar Bepe.