Liputan6.com, Manchester - Gelandang Real Madrid, Gareth Bale sudah melancarkan perang urat syaraf pada Manchester City jelang leg pertama semifinal Liga Champions, Rabu (27/4/2016) dinihari nanti. Bale menyinggung City yang baru bisa ke semifnal satu kali.
"Jika ada sesuatu yang membuat saya terkejut, itu karena City tak mampu tembus semifinal Liga Champions di musim-musim sebelumnya," kata Bale di Marca.
Baca Juga
- Zulham Zamrun Belum Latihan Bareng Persib
- Cuplikan Gol Pemain Keturunan Indonesia Antar Juventus Juara
- Leicester Melesat, Maskot Tim Kecipratan Rezeki
Perang urat syaraf yang ditujukan Bale jelas bertujuan merusak mental ManCity. Ya, bagi skuat asuhan Manuel Pellegrini itu, semifinal Liga Champions memang sudah diidamkan sejak lama.
Tak heran jika skuat City sangat bersemangat menyambut Madrid di Etihad Stadium nanti malam. Lebih jauh, Pellegrini bahkan menyatakan, para pemainnya ingin bermain di final.
"Sangat penting untuk menikmati semifinal karena ini adalah sesuatu yang bukan kami bisa capai di setiap musim. Setiap pemain ingin terus, bermain di final. Kita akan lihat City yang akan bermain untuk menang," kata Pellegrini di situs resmi UEFA.
Menurut catatan statistik, kedua klub baru bertemu dua kali di Liga Champions, yakni pada fase grup musim 2011/2012. Dari catatan itu, City belum pernah menang atas Madrid (1 kali kalah, 1 kali imbang).
Baca Juga
Pada pertandingan kali ini, City dipastikan tanpa gelandang andalan mereka, Yaya Toure yang sedang dibekap cedera. Namun hal itu diprediksi tak bakal berpengaruh banyak lantaran Pellegrini tetap bisa memainkan Kevin De Bruyne.
Gelandang asal Belgia itu belakangan terus tampil gemilang. Keberhasilan City melenggang ke semifinal pun tak terlepas dari gol De Bruyne ke gawang Paris Saint Germain (PSG).
"Yang akan Anda hadapi dari Kevin adalah dia akan membuat ancaman dan membuat kesempatan bagi rekan-rekannya. Dan jika dia punya kesempatan, dia akan mencetak gol, tapi jika tim lawan fokus hanya pada De Bruyne, itu akan membuka ruang bagi pemain lainnya," kata kapten City, Vincent Kompany.
Advertisement
Madrid Waspada
Di sisi lain, Madrid datang ke Etihad dalam kekuatan penuh. Moral tim asuhan Zinedine Zidane ini juga tengah meningkat setelah kemenangan 3-2 atas Rayo Vallecano di Liga Spanyol.
"Kami tengah dalam kondisi bagus, mungkin yang terbaik sepanjang musim ini. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mencetak gol dan tidak kebobolan," kata Zizou.
Meski demikian, Zizou tetap waspada dengan ManCity. Eks gelandang tim nasional Prancis ini meminta timnya untuk bermain maksimal dan tak membiarkan kesalahan sedikitpun terjadi.
"Anda bisa menyiapkan apa yang Anda inginkan untuk pertandingan besar, tapi pertandingan bisa berubah jauh dari apa yang Anda perkirakan sebelumnya. Yang penting adalah mengeluarkan kemampuan sebanyak mungkin," kata Zizou.
Zizou sendiri tak perlu khawatir soal komposisi pemain. Cristiano Ronaldo yang di laga sebelumnya absen sudah bisa dimainkan kembali. Dia akan kembali bertandem dengan Gareth Bale dan Karim Benzema di lini depan.
Ronaldo jelas tambahan tenaga buat Madrid. Sama seperti De Bruyne bagi ManCity, Ronaldo adalah aktor utama keberhasilan Madrid ke semifinal berkat hattricknya ke gawang Wolfsburg.
Prediksi Susunan Pemain
Manchester City: Joe Hart; Aleksandar Kolarov, Nicolas Otamendi, Vincent Kompany, Pablo Zabaleta; Fernandiho, Fernando; Raheem Sterling, David Silva, Kevin de Bruyne; Sergio Aguero
Manajer: Manuel Pellegrini
Real Madrid: Keylor Navas; Danilo Luiz da Silva, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo; Casemiro, Toni Kroos; Luka Modric, Gareth Bale, Lucas Vazquez; Cristiano Ronaldo
Pelatih: Zinedine Zidane
Advertisement