Liputan6.com, Jakarta - Pusamania Borneo FC (PBFC) akan melawan Bali United dalam partai perdana Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo, pada Minggu (1/5/2016). Jelang keberangkatan Pesut Etam ke Pulau Bali, pelatih Dragan Djukanovic tiba-tiba memutuskan untuk mencoret bek tengah Hussein Alaa Hussein dari daftar pemainnya.
Baca Juga
- OPINI: Selamat Datang Pesta Sepak Bola Tanah Air
- Model Seksi Italia Ungkap Perselingkuhan dengan Balotelli
- Gelandang MU Pertimbangkan Hijrah ke AS Roma
Hussein yang baru datang dari Irak, sempat mengikuti laga ujicoba PBFC dengan tim sepak bola PON Kalimantan Timur, Rabu (28/4) kemarin sore. Dragan berujar kalau dirinya tak puas dengan penampilan Hussein pada laga tersebut.
"Ya, saya tidak puas dengan kinerjanya. Karena apa? Karena pada saat itu dia tak mampu membantu kami!," tutur Dragan kepada Liputan6.com.
Manajemen klub langsung bergerak cepat untuk mencari pengganti Hussein. Dalam rilis yang diterima pada Rabu (28/4) tengah malam tadi, presiden klub Nabil Husein Said Amin menerangkan kontrak Hussein baru saja dibatalkan dan sang pemain segera pulang ke negaranya.
"Setelah berdiskusi serius dan atas persetujuan agen pemain, kami sepakat untuk mengganti dia dengan pemain asing Asia lainnya, namanya Jad Nourddin, pemain timnas Lebanon," kata Nabil.
Jad Nourddin tak punya waktu lagi untuk berlatih dengan Dragan di Samarinda, kandang PBFC. Nabil menuturkan kalau pemainnya langsung bergabung dengan tim saat latihan jelang pertandingan di Bali.
"Kami perlu pemain yang siap pakai dan benar-benar top level. Semoga dengan datangnya pemain timnas Lebanon itu bisa menjawab keinginan kami," tutur Nabil
Jajang Mulyana Cedera
Dragan Djukanovic mengatakan tak ada yang spesial dalam persiapan timnya kali ini. Meski tak punya banyak waktu menyeleksi pemain pasca pencoretan bek tengah Hussein Alaa Hussein, dia optimis PBFC bisa meraih tiga poin di Stadion I Wayan Dipta, kandang Bali United.
"Kami mempersiapkan diri untuk pertandingan secara normal hanya punya masalah pada cedera. Kami akan lihat situasinya sebelum laga," kata eks-pemain timnas U-21 Yugoslavia tersebut.
Sampai saat ini, hanya striker Jajang Mulyana yang tengah dipantau kesehatannya. Fisioterapis klub, Deka Bagus Kurniagung mengakui dirinya tengah menunggu hasil pemeriksaan MRI (Magnetic Resonance Imaging) yang akan dijalani Jajang.
"Hanya Jajang yang cedera, tapi kami masih tunggu hasil MRI-nya," tutur Deka.
Advertisement