Sukses

Jakarta Pertamina Energi Tumbangkan Palembang Bank SumselBabel

Jakarta Pertamina Energi menumbangkan Palembang Bank SumselBabel pada laga perdana seri pertama final four Pertamina Proliga 2016.

Liputan6.com, Bandung - Kemenangan diraih oleh tim putra Jakarta Pertamina Energi pada laga perdana seri pertama final four Pertamina Proliga 2016. Jakarta Pertamina mengalahkan Palembang Bank Sumsel Babel 3-1 di GOR Ctra Arena, Bandung, Jawa Barat, Jumat malam WIB (29/4/2016).

Di set pertama, Jakarta Pertamina harus mengakui keunggulan Bank Sumsel Babel dengan skor 23-25. Banyak melakukan kesalahan dan spike yang kerap diblok pemain Bank Sumsel Babel menjadi penyebab kekalahan.

Baca Juga

  • Tampil Dominan, Persipura Gagal Atasi Persija
  • Enrique Buka Pintu untuk Totti Pindah ke Barcelona
  • Marquez Komentari Perpisahan Lorenzo dengan Rossi



Kondisi berbeda terjadi di set kedua. Spike-spike keras yang dilancarkan dua pemain asing Jakarta Pertamina, Renato dan Yosvany, tak bisa dibendung pemain Bank Sumsel Babel. Jakarta Pertamina menang dengan skor telak 25-14.

Set ketiga masih menjadi milik Jakarta Pertamina. Bank Sumsel Babel menyerah dengan skor 17-25. Pada set keempat, Bank Sumsel Babel bangkit. Tim besutan Victory Laiyan itu kembali bentuk permainan terbaiknya. Beberapa spike pemain Jakarta Pertamina mampu dibendung lawan yang tak diperkuat pemain asing.

Sempat tertinggal, Jakarta Pertamina akhirnya bisa menyamakan skor 22-22. Pertandingan pun semakin ketat dan seru. Dan akhirnya Jakarta Pertamina Energi menang 28-26.

"Terima kasih tim yang sudah all out memenangkan pertandingan pertama final four Pertamina Proliga 2016. Kami memang sempat kecewa karena kehilangan pada set pertama sebelum akhirnya bangkit. Babak keempat menurut kami sangat dramatis di mana anak-anak akhirnya menutup game dengan kemenangan melalui pertarungan seru kedua tim," kata Octavian, Pelatih Tim Putra Jakarta Pertamina Energi.

Di pertandingan sebelumnya, tim putra Surabaya Samator dipaksa bermain lima set oleh Jakarta BNI Taplus. Sempat menang 29-27 pada set pertama, Samator kalah di dua set berikutnya dengan skor 18-25 dan 22-25. Namun, I Putu Randu dan kawan-kawan mampu bangkit dan menang 25-21 dan 15-12.

Sementara di bagian putri, juara bertahan Jakarta Elektrik PLN mengalahkan Gresik Petrokimia dengan skor meyakinkan 3-0. Tim asuhan pelatih asal Tiongkok, Tian Mei, ini menang 25-18, 25-12, dan 25-21.