Liputan6.com, Jakarta - Full-back senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, bermain apik saat timnya mengalahkan Persela Lamongan 2-1 di pekan ketiga Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo di Stadion Utama Gelora Bung Karno, SUGBK, Jumat (14/5/2016). Meski demikian, Ismed ternyata mengaku sedang tidak dalam kondisi fit.
Kemenangan itu membuat Persija mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan yang sudah dijalani. Ismed berkontribusi besar dalam hasil positif Macan Kemayoran tersebut ketika kakinya masih cedera.
Baca Juga
- FIFA Resmi Cabut Sanksi untuk Indonesia
- Pochettino Ungkap Pertemuannya dengan Ferguson
- Guardiola Bantah Pengaruhi Sepak Bola Jerman
"Jujur saja tiga hari yang lalu sampai sekarang kondisi tidak fit, telapak kaki ada masalah saraf seperti keram. Ada tiga jari yang kebal, sehingga dokter memberi bantalan agar saya bisa bermain full," kata Ismed dalam jumpa pers usai pertandingan, Jumat (14/5/2016).
Dalam pertandingan tersebut, Ismed memiliki peluang emas lewat tendangan bebas. Sayang tendangannya masih membentur tiang. Ismed lalu menyumbang assist untuk gol Ambrizal Umanailo.
"Jujur saja saya pikir tendangan bebas itu 90 persen masuk. Alhamdulillah dibayar dengan assist di babak kedua," ujar Ismed.
Di sisi lain, laga melawan Persela sendiri disebut-sebut sebagai laga kandang terakhir Persija di Gelora Bung Karno menyusul renovasi yang akan dilakukan terhadap stadion nasional tersebut. Alhasil, Persija pun harus mengungsi ke stadion lain.
"Sedikit kecewa karena tidak main lagi di Jakarta. Ini sangat merugikan tim karena tidak bisa didukung Jakmania di GBK," kata Ismed.