Sukses

Spaso Ingin Sang Anak Bela Timnas Indonesia

Mulai saat ini, PSSI bisa bergegas mempersiapkan tim nasional untuk berlaga di ajang internasional.

Liputan6.com, Jakarta - Dicabutnya sanksi atas Indonesia oleh FIFA membuat seluruh pecinta sepak bola tanah air bersemangat. Mulai saat ini, PSSI bisa bergegas mempersiapkan tim nasional untuk berlaga di ajang internasional.

Baca Juga

  • FIFA Cabut Sanksi, Persiapan Timnas Mesti Dikebut
  • PSSI Terharu Bawa Surat Pencabutan Sanksi FIFA ke Jakarta
  • Fakta Menarik Persib Bandung Vs Bali United: Maung Dominan

Agenda terdekat skuat Garuda adalah mengikuti Piala AFF 2016 pada November mendatang. Pemain Consadole Sapporo, Irfan Bachdim dalam akun Instagram-nya, mengatakan bahwa dia tak hanya berharap bisa dipanggil kembali membela timnas, tapi yakin sepak bola Indonesia bisa bangkit secara perlahan.

"Saya sangat senang dengan berita besar ini kalau FIFA telah mencabut sanksi Indonesia. Kita akhirnya mendapatkan apa yang pantas untuk kita dan jutaan pendukung Indonesia lainnya," tutur Irfan.

Tak hanya Irfan, mantan striker Persib Bandung Ilija Spasojevic juga rupanya merindukan admosfer bermain di tanah kelahiran anaknya, Dragan. Indonesia dianggapnya sebagai rumah kedua karena pria asal Montenegero itu lima tahun tinggal di Indonesia dan mendapat istri seorang pribumi.

"Akhirnya, setelah hampir satu tahun, FIFA mencabut sanksi atas Indonesia. Negara dimana saya menghabiskan lima tahun dalam karier saya kembali bergabung dengan keluarga besar sepak bola global. Selamat kembali Garuda!" tutur Spaso.



Saat ini Spaso bermain untuk tim Liga Premier Malaysia Melaka United. Mantan pemain U-21 Montenegro ini sempat menuturkan kepada Liputan6.com, kalau suatu hari putranya Dragan bisa mengenakan jersey Indonesia. Seperti yang diketahui, bocah 1,5 tahun tersebut sejak lahir memiliki paspor Warga Negara Indonesia.

"Anak saya tentu akan memilih sendiri apa yang dia inginkan dalam hidupnya. Tapi saya ingin dia menjadi seorang pesepakbola. Saya berharap, suatu hari dia bisa bermain dan berjuang untuk tim nasional Indonesia," kata Spaso.

Video Terkini