Sukses

Babak I: Alan Bawa Mitra Kukar Ungguli Arema

Mitra Kukar memecahkan kebuntuan saat laga memasuki menit 37.

Liputan6.com, Tenggarong - Mitra Kukar berpeluang menghentikan tren tak terkalahkan Arema Cronus di Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo. Mereka unggul 1-0 atas Arema pada babak pertama di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (20/5/2016).

Sejatinya,Arema datang ke markas Kukar dengan misi melanjutkan tren positif mereka. Sebelum bertanding, Arema adalah pemuncak klasemen setelah mengoleksi tujuh poin dari tiga pertandingan. Mereka meraih dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Baca Juga

  • Emas dari Sepak Bola Target Utama di Asian Games 2018
  • 3 Alasan Mourinho Tak Pantas Tangani Timnas Indonesia
  • Tantang Eks Timnas Indonesia, Calcio Legend Tanpa Marcello Lippi

Kemenangan terkini didapat saat menaklukkan Bhayangkara Surabaya United tiga gol tanpa balas. Sayang, kemenangan itu harus dibayar mahal. Arema harus kembali kehilangan satu pemainnya karena cedera. Ia adalah Antony Putro Nugroho. Sebelumnya, Cristian Gonzales dan Dendi Santoso sudah lebih dulu terkapar.

Meski begitu, pelatih Milomir Seslija masih bisa mengandalkan Gustavo Giron. Ia tampil sangat impresif saat melawan Bhayangkara SU. Bahkan, ia juga menyumbang satu gol di menit 63.

Karenanya, Giron kembali dipasang sebagai starter saat melawan Kukar. Ia pun sempat menciptakan peluang saat laga baru berjalan 19 menit. Sayang, tendangan mendatarnya dari luar kotak penalti masih mampu diamankan kiper Kukar, Shahar Ginanjar.

2 dari 2 halaman

Kejutan Alan

Selebihnya, pertandingan berjalan sedikit datar. Itu karena kedua tim tak mampu menciptakan peluang emas sepanjang babak pertama. Terlihat jelas bahwa para pemain kedua tim lebih banyak berjibaku di lapangan tengah.

Memasuki menit 37, tuan rumah Kukar menciptakan kejutan. Alan Leandro sukses memecahkan kebuntuan. Gol itu tak lepas dari blunder kiper Arema, Kurnia Meiga, dalam mengantisipasi bola crossing Hendra Bayauw.

Gol Alan merusak clean sheet Kurnia Meiga yang sudah tercipta di tiga pertandingan beruntun. Golnya juga membuat Kukar sukses menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.

Susunan Pemain:
Kukar: Shahar Ginanjar; Abdul Gamal, Saepuloh Maulana, Arthur, Michael Yansen Orah, Bayu Pradana, Septian David Maulana, Hendra Bayauw, Rodrigo Dos Santos, Marlon Silva, Alan Leandro Da Silva

Arema: Kurnia Meiga; Ahmad Alfarizie, Hamka Hamzah, Goran Gancev, Benny Wahyudi, Hendro Siswanto, Raphael Maitimo, Ferry Aman Saragih, Srdan Lopicic, Gustavo Giron, Esteban Vizcarra

Video Terkini