Liputan6.com, Samarinda - Bhayangkara Surabaya United menahan imbang 1-1 melawan tuan rumah Pusamania Borneo FC (PBFC) di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (27/5/2016). Evan Dimas Darmono selamatkan wajah Bhayangkara SU lewat gol penyama kedudukan pada menit ke-86.
Sebelumnya, PBFC unggul lebih dulu berkat gol bunuh diri Indra Kahfi pada menit ke-38. Pelatih Bhayangkara SU, Ibnu Grahan, bersyukur dengan hasil imbang di markas tim berjuluk Pesut Etam.
Baca Juga
- Piala Eropa: Fans Inggris Diteror Isu Infeksi Sifilis
- 4 Momen Terbaik Mourinho di Markas Manchester United
- Pamer Jersey, Putri Cantik Mourinho Ternyata Fans MU
Menurut Ibnu, membawa pulang satu poin dari Samarinda bukan perkara mudah. Dia mengapresiasi perjuangan anak-anak asuhannya yang tampil pantang menyerah hingga peluit panjang tanda laga usai dibunyikan.
"Saya bersyukur dengan hasil ini, jujur ini adalah pertandingan penting bagi kami, apalagi kami datang dengan rekor tak bagus," kata Ibnu dalam konferensi pers seusai. Â
"Kami sadar meraih kemenangan di Samarinda susah. Makanya kami cuma target satu poin di sini. Dan Alhamdulillah target kami tercapai," paparnya.
Ibnu juga menyadari salah kelemahan anak-anak asuhannya dibanding dengan beberapa tim lainnya. Akan tetapi, dia percaya Evan Dimas dan kawan-kawan juga memiliki kelebihan yang patut diwaspadai tim-tim lawan.
"Soal gol PBFC, ya itu memang jadi catatan saya, lawan Arema juga begitu, kami kesulitan saat set piece, maklum kami punya pemain pendek-pendek, hanya (Otavio) Dutra yang postur tinggi," ucapnya.