Sukses

Striker MU Jadi Korban Penjambretan di Bali

Pelaku adalah spesialis jambret yang sudah melakukan aksinya di wilayah Kuta.

Liputan6.com, Kuta - Pablo Rodriguez Aracil mendapat pengalaman tak mengenakkan saat tengah berlibur di Pulau Bali. Striker Madura United (MU) tersebut menjadi korban penjambretan. Sejumlah barang berharga milik Pablo Rodriguez raib

Beruntung pelaku yang diketahui bernama Trisno Basuki berhasil ditangkap polisi. Pria 31 tahun tersebut diamankan di Jalan Glogor Carik belakang Carefour, Sunset Road Kuta.

 

Baca Juga

  • Juara di Catalunya, Ini Makna Jabatan Tangan Rossi dengan Marquez
  • Pele: Neymar Tidak Punya Kualitas Seperti Messi dan Ronaldo
  • Lee Yong Dae Buka Baju, Penonton Wanita Histeris


"Pelaku sempat adu fisik dengan korban. Sekarang pelaku sudah kami amankan dan tengah kami proses," kata Kapolsek Denpasar Selatan, Komisaris Aris Purwanto, Minggu (5/6/2016).

Kapolsek menceritakan, pelaku nekat mengambil sebuah telepon genggam merk Iphone 6 milik penyerang berkebangsaan Spanyol di Jalan Dewi Sri Kuta sekitar pukul 20.00 WITA. Rodriguez yang mengetahui barang berharganya telah berpindah tangan kemudian membuntuti pelaku.

"Saat itu, pelaku tidak menyadari korban membuntutinya dari belakang. Sesampai di Jalan Glogor Carik, korban sengaja menabrakkan motor yang dikendarainya ke kendaraan pelaku hingga jatuh," tuturnya.

Kapolsek menambahkan bahwa pelaku adalah spesialis jambret yang sudah melakukan aksinya di wilayah Kuta.

"Motif pelaku sendiri adalah untuk modal mencari kos dan tambahan uang untuk membayar cicilan mobil. Dan untuk penanganannya kita akan dikoordinasikan dengan Polsek Kuta," ujar Kapolsek.

Dari tangan pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti, di antaranya satu unit HP Iphone 6 warna putih emas dengan nomor IMEI 354430066421356. Selain itu petugas juga mengamankan satu unit sepeda motor Vario warna hitam dengan plat nomor DK 5177 EX milik pelaku.

Video Terkini