Liputan6.com, Jakarta- Barcelona sudah dipastikan ditinggal bek kanan Dani Alves. Pemain asal Brasil itu memilih meninggalkan Nou Camp musim panas ini. Alves pergi setahun lebih cepat dari kontraknya yang seharusnya baru habis 2017.
Pria 33 tahun itu kemungkinan akan melanjutkan kariernya di Italia bersama Juventus. Belakangan Paris Saint Germain juga kabarnya berminat memakai jasa Alves.
Baca Juga
- Jadwal Piala Eropa 2016 Babak Penyisihan
- Ini Alasan Mourinho Rekrut Pemain Asal Pantai Gading
- Legenda MU Nikahi Gadis Berumur 20 Tahun Lebih Muda
Alves pindah dengan status free transfer. Klausul kontraknya bersama Barcelona yang ditandatangani musim lalu memang memperbolehkan Alves untuk mengakhirinya lebih awal.
Kepergian Alves bakal memusingkan pelatih Luis Enrique. Selama delapan tahun memperkuat Barcelona, Alves merupakan sosok tak tergantikan di posisi bek kanan.
Selain piawai mengawal pertahanan, Alves juga sangat berguna membantu Barcelona saat melakukan penyerangan. Dia rajin memanjakan Lionel Messi dan pemain depan Barca lainnya dengan umpan-umpan akurat.
Barca sebenarnya masih memiliki Douglas untuk mengisi pos bek kanan. Akan tetapi Enrique nampaknya tidak puas dan akan mencari bek kanan baru.
Enrique kini sibuk menyusun daftar pemain yang pantas menjadi pengganti Alves. Ada empat nama yang jadi calon kuat penerus Alves musim depan. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya:
1. Hector Bellerin
1. Hector Bellerin
Buruan utama Barcelona adalah Hector Bellerin dari Arsenal. Pemuda Spanyol itu kebetulan merupakan jebolan akademi sepak bola Barca, La Masia.
Barca kepincut dengan perkembangan Bellerin yang pada musim 2015/2016 berhasil menjadi pilihan utama manajer Arsene Wenger untuk pos bek kanan.
Namun sangat berat untuk bisa memiliki Bellerin. Arsenal mematok harga yang sangat mahal. Barca harus mengeluarkan uang lebih dari 40 juta pound bila mau memiliki Bellerin.
Advertisement
2. Mariano Ferreira
2. Mariano Ferreira
Blaugrana kemungkinan akan kembali membeli pemain Sevilla untuk pos bek kanan. Estadio Deportivo melaporkan Barca tengah membidik Mariano Ferreira.
Pemain 29 tahun itu berada di daftar teratas bek kanan incaran sekretaris teknik Barcelona Roberto Fernandez. Konon Barcelona sudah melakukan negosiasi dengan pihak Sevilla untuk memboyong Mariano.
Barcelona akan mengadakan pertukaran pemain dengan Sevilla. El Barca memberikan Douglas ke Sevilla sebagai bagian dari kepindahan Mariano. Selain itu Barca juga memberikan uang tunai kepada Sevilla.
Peluang Barca memiliki Mariano terbuka lebar. Pelatih Unai Emery dan direktur teknik Sevilla Monchi konon sudah memberikan lampu hijau.
3. Cesar Azpilicueta
3. Cesar Azpilicueta
Azpilicueta mulai masuk radar Barcelona pada awal Juni ini. Pemain asal Spanyol ini bisa bermain sama baiknya di posisi bek kanan maupun kiri.
Pria 26 tahun itu awalnya beroperasi di posisi bek kanan. Namun di Chelsea, Azpilicueta lebih banyak dimainkan sebagai bek kiri karena kalah bersaing dengan Branislav Ivanovic.
Azpilicueta lebih memungkinkan direkrut oleh Barca ketimbang Bellerin yang harganya sangat mahal.
Advertisement
4. Jonny Castro
4. Jonny Castro
Nama terakhir yang disiapkan oleh Barcelona untuk menjadi penerus Alves adalah Jonny Castro. Pemain 22 tahun itu saat ini bermain untuk Celta Vigo.
Enrique sudah sangat mengenal Castro. Ketika masih melatih Celta Vigo, Castro merupakan salah satu pemain andalan Enrique. Harga Castro tidak terlalu mahal hanya 12 juta euro.