Sukses

Top Scorer Torabika Soccer Championship Presented by IM3 Ooredoo

Dua pemain asing unjuk gigi pada pekan keenam.

Liputan6.com, Jakarta - Banyak yang terjadi usai pekan keenam Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo. Salah satunya persaingan dua legiun asing antara Spanyol melawan Brasil.

Ya, pekan keenam ini, dua pemain asing unjuk gigi pada ajang sengit di Indonesia ini. Mereka adalah Pablo Rodriguez Aracil dari Madura United, dan Luis Junior bersama Barito Putera.

Kedua pemain ini sukses menjadi top skorer sementara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo dengan torehan lima golnya. Namun, yang menarik adalah keduanya sukses melampaui gol Alan Leandro setelah sama-sama mencetak hattrick di pekan keenam ini.

Baca Juga

  • Belum Kapok, Pelatih Jerman Ulangi Aksi Menjijikkan Saat Latihan
  • Jadi Guru 2 Pembalap Indonesia, Ini Kata Valentino Rossi
  • Zulham Ungkap Suasana Kamar Ganti Persib Bandung

Bersama Madura United, Pablo memang diprediksi bakal tokcer. Jebolan Valencia ini sebelumnya sudah mencetak dua gol, hasil pertandingan Madura United melawan Pusamania Borneo FC (PBFC), dan PS TNI.

Akan tetapi, kala menghadapi Persiba Balikpapan menjadi puncaknya. Mengawali gol pada menit ke-31, Pablo kemudian kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-59 dan 80.

2 dari 2 halaman

Luiz Junior Dua Gol

Hal senada juga dilakukan oleh Luiz Junior bersama Barito Putera. Pemain asal Brasil ini, sebelumnya sukses mengemas dua gol, kala menghadapi Persegres Gresik United, dan saat menahan Mitra Kukar di Aji Imbut, Tenggarong.

Performanya semakin bersinar kala dia sukses mencatatkan tiga gol di markas Persipura Jayapura. Namun, meski sudah mencetak hattrick, dia gagal membawa timnya menang di Jayapura.

Menarik dinantikan, sejauh mana pertarungan pemain Brasil versus Spanyol ini dalam laga sisa TSC 2016 presented by IM3 Ooredoo ini. Apalagi, tim-tim peserta juga perlahan mulai menunjukkan produktivitasnya dalam mencetak gol.

Hal ini terbukti kala pekan keenam mencetak rekor sebagai yang paling banyak menghasilkan gol. Total, terjadi 34 gol dalam sembilan pertandingan pekan kemarin. Selain itu, nama-nama seperti Alan Leadro yang mencetak empat gol, serta Hamka Hamzah dan Marlon Da Silva bisa saja menyusul. Hal tersebut beralasan, melihat masih panjangnya kompetisi ini. (Indra Eka Setiawan)

Berikut daftar pencetak gol terbanyak sementara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo:
1. Luiz Junior (Barito Putera): 5 gol
2. Pablo Rodriguez (Madura United): 5 gol
3. Alan Leandro (Mitra Kukar): 4 gol
4. Hamka Hamzah (Arema Cronus): 3 gol
5. Marlon da Silva (Mitra Kukar): 3 gol
6. Shohei Matsunaga (Persiba Balikpapan): 3 gol
7. Marcel Sacramento (Semen Padang): 3 gol
8. Vendry Mofu (Semen Padang): 3 gol

Video Terkini