Sukses

Bek Persib Ketagihan Main di GBLA

Ia mengaku sudah menunggu bertahun-tahun untuk main di stadion tersebut.

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung untuk pertama kalinya menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai kandang saat menjamu Mitra Kukar, Sabtu (18/6/2016). Bek Persib Tony Sucipto mengaku dirinya ketagihan bermain di Stadion seharga Rp 700 miliar tersebut.

Baca Juga

  • Mourinho Datang, 5 Pemain MU Ini Bakal Bersinar Lagi
  • Utak-atik 2 Formasi Andalan Mourinho untuk MU
  • Tekad Marquez Tetap di Puncak Klasemen MotoGP 2016

"Kalau aku sudah menunggu dari tahun pertama di Persib (2011) ingin main di GBLA, stadion bertaraf Internasional dan mungkin jadi contoh tim sepak bola modern," kata Tony.

"Pastinya senang dan ini jangan sampai nanti setelah PON kita balik lagi ke Stadion Jalak Harupat. Yang pastinya Persib Bandung tim besar dan kita ingin main di GBLA," ia menambahkan.

Maung Bandung menang 2-1 atas Mitra Kukar. Dua gol kemenangan Persib diciptakan melalui Atep dan Robertino Pugliara.

Disinggung soal kemenangan perdana pasca mundurnya Dejan Antonic, Tony menegaskan hasil positif ini memberikan kepercayaan diri lebih pada skuat Maung Bandung.

"Pastinya ini semua merupakan hasil kerja keras semua dan lagi kita memberi kekalahan pertama pada Kukar. Kemenangan ini menjadi batu loncatan untuk menghadapi pertandingan selanjutnya lawan Gresik," Tony mengakhiri.
Persib Bandung (indonesiansc.com)

Video Terkini