Sukses

Apes, 5 Pemain Bintang Ini Absen di Detik Akhir Turnamen Besar

Tampil membela negara di sebuah turnamen besar merupakan impian semua pemain.

Liputan6.com, Jakarta - Bagi pemain sepak bola, berlatih merupakan hal wajib untuk menjaga kebugaran. Hal ini dilakukan supaya mereka bisa tetap fit saat bermain di lapangan hijau.

Baca Juga

  • Pamer Tas Mahal, WAGs Rusia Dihujat Netizen
  • 5 Pemain Berbakat Disia-siakan Mourinho
  • Utak-atik 2 Formasi Andalan Mourinho untuk MU

Fisik prima juga sangat dibutuhkan saat berkompetisi di sebuah turnamen besar, seperti halnya Piala Dunia, Copa America, hingga Piala Eropa. Tampil membela negara di sebuah turnamen besar merupakan impian semua pemain.

Namun apa jadinya bila seorang pemain malah mengalami cedera dan dipastikan absen memperkuat negaranya yang bakal tampil di turnamen besar? Itu juga terjadi di detik-detik akhir jelang berangkat ke turnamen. Kekecewaan tentulah dirasakan pemain tersebut.

Siapa saja pemain yang apes jelang turnamen besar? Simak di halaman selanjutnya:

2 dari 6 halaman

Marco Reus

Marco Reus

Sulit membayangkan kehilangan pemain penuh kreatifitas seperti Marco Reus. Hal ini dialami Timnas Jerman di Piala Dunia 2014 dan Piala Eropa 2016.

Saat Jerman menghadapi Armenia dalam laga uji coba jelang Piala Dunia di Brasil, Der Panser harus kehilangan Reus. Dia mengalami cedera pangkal paha yang membuatnya harus menepi selama enam minggu.

Lebih satu bulan absen, bintang Borussia Dortmund itu absen di Piala Dunia 2014. Ironisnya, Reus juga tidak bisa merasakan euforia kemenangan Jerman di Brasil.

Nasib apes yang menimpa Reus tak berhenti di situ. Dia mengalami cedera paha saat Der Panzer hendak tampil di Piala Eropa 2016. Tak mau ambil risiko, pelatih Jerman, Joachim Low memutuskan untuk mencoretnya dari skuat Jerman di Piala Eropa 2016.

3 dari 6 halaman

Rio Ferdinand

Rio Ferdinand

Nasib sial juga dialami bek legendaris Manchester United, Rio Ferdinand. Dia absen di Piala Dunia 2010, meski namanya sudah masuk dalam skuat Timnas Inggris. Ketika itu, Ferdinand sudah terpilih sebagai kapten The Three Lions (sebutan Inggris).

Ferdinand mengalami cedera lutut saat mengalami sesi latihan pertama Inggris di Afrika Selatan. Cedera itu membuatnya harus menggunakan tongkat penyangga setelah keluar dari rumah sakit.

Masalah tersebut membuat mantan bek Queens Park Rangers tersebut harus absen selama lima pekan. Inggris pun menggantinya dengan Michael Dawson. Alhasil, Ferdinand hanya menjadi penonton saja selama berada di Afrika Selatan.

4 dari 6 halaman

Roy Keane

Roy Keane

Delapan hari jelang bergulirnya Piala Dunia 2002, Roy Keane dipulangkan karena terlibat perselisihan dengan pelatih Republik Irlandia, Mick McCarthy.

Mantan gelandang Manchester United itu sebenarnya tidak punya masalah pribadi dengan McCarthy. Keane kesal karena fasilitas latihan yang diterima Republik Irlandia tidak sesuai dengan harapannya.

Alat-alat latihan yang terdapat di markas Republik Irlandia yang terdapat di Saipan, Jepang terlambat datang dan lapangan untuk latihan dinilai Keane tidak memenuhi standar. Malahan, Keane menyebut tempat tersebut seperti area parkir mobil.

Sehari setelah mengungkapkan kekecewaannya tersebut, Keane malah bertengkar dengan dua pemain Republik Irlandia, Packie Boner dan Alan Kelly. Hasilnya, Keane memutuskan untuk meninggalkan Jepang. Dia meminta federasi sepak bola Republik Irlandia memulangkannya ke Manchester.

5 dari 6 halaman

Luis Nani

Luis Nani

Portugal kehilangan salah satu pemain terbaiknya jelang Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, Luis Nani. Mantan winger Manchester United itu mengalami cedera bahu kiri.

Nani sendiri mengalami cedera bahu saat menjalani latihan bersama Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan di Lisabon, Portugal, sehari sebelum tim diterbangkan ke Afrika Selatan.

Ketika itu, Nani diprediksi bisa pulih saat pertandingan pertama Portugal di Afrika Selatan. Namun tim medis berkata lain dan menyebut Nani tidak siap berpartisipasi di Piala Dunia 2010.

6 dari 6 halaman

Luis Montes

Luis Montes

Meksiko menggelar pertandingan persahabatan melawan Ekuador jelang tampil di Piala Dunia 2014. Ketika itu bintang Meksiko, Luis Montes berhasil mencetak gol indah pada menit ke-33.

Namun tiga menit setelahnya, Montes mengalami hal buruk. Dia mengalami cedera patah kaki saat berduel dengan pemain Ekuador, Segundo Castillo.

Pemain milik Club Leon itu ditandu keluar dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Federasi Sepak Bola Meksiko mengatakan bahwa sang pemain mengalami patah di tulang tibia dan fibula.

**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini.