Sukses

Neymar di Barcelona Lima Musim Lagi

Neymar akan segera menandatangani kontrak baru dengan Barcelona.

Liputan6.com, Barcelona - Masa depan Neymar bersama Barcelona terus menjadi spekulasi pada bursa transfer musim panas 2016. Kapten Timnas Brasil tersebut telah dikaitkan dengan Paris Saint-Germain. Tak hanya itu, rival abadi Barcelona, Real Madrid bahkan siap membajak Neymar dari Camp Nou.

Baca Juga

  • Maradona: Jangan Ganggu Messi!
  • PSG Berencana Gagalkan Transfer MU
  • Kepindahan Mane ke Liverpool Bikin MU Pusing

Tapi, spekulasi itu sepertinya bakal mereda setelah Presiden Jose Maria Bartomeu menegaskan Neymar tidak akan hengkang. "Neymar tak akan meninggalkan Barca, dia tidak dalam perjalanan keluar, dan saya berharap para fans tahu itu," kata Bartomeu seperti dilansir AS, Kamis (30/6/2016).

"Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi besok atau beberapa hari kemudian, tapi Neymar akan tanda tangan untuk lima musim."

Sejak didatangkan dari Santos pada musim panas 2013 lalu, Neymar telah tampil 93 kali bersama Barcelona di semua ajang kompetisi dan mencetak 55 gol. Sejauh ini, dia telah membantu Barca memenangkan delapan trofi, antara lain Liga Spanyol, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Wajar jika banyak klub yang menginginkan jasa Neymar. "Ini normal bahwa klub-klub lain yang tertarik kepadanya, tetapi saya akan membuat ini jelas, dia tak pernah mengatakan kepada kami dia ingin pergi. Dia ingin berada di sini, dan kami ingin dia di sini. Klub dan agen-agennya menutup negosiasi perpanjangan kontrak dan saya berharap itu semua akan diurutkan dalam beberapa hari ke depan," tegas Bartomeu

"Kami baru saja mendatangi pengadilan nasional melihat kasus Neymar dan kantor pengacara, dan itu perlu untuk menulis semuanya. Tapi dia tinggal selama lima tahun."

Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini. 

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Neymar