Sukses

Prediksi PBFC Vs Persija: Beban Berat Macan Kemayoran

Persija Jakarta memiliki modal kurang bagus jelang melawan PBFC.

Liputan6.com, Samarinda - Persija Jakarta memiliki modal kurang bagus jelang melawan Pusamania Borneo FC (PBFC) pada pekan kesembilan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo di Stadion Segiri, Minggu (3/7/2016) malam WIB. Tim Macan Kemayoran itu baru saja menerima sanksi berat akibat imbas kerusuhan yang terjadi di Stadion Gelora Bung Karno, 24 Juni lalu.

Persija mendapatkan hukuman dari Komisi Disiplin berupa kekalahan 0-3 dari Sriwijaya FC dan juga denda Rp 100 juta akibat terhentinya pertandingan pada menit ke-81 di SUGBK. Hukuman itu dijatuhkan karena Persija dianggap gagal memenuhi kewajibannya dalam melaksanakan dan menyelenggarakan pertandingan.

Parahnya lagi, Persija kembali mendapatkan hukuman berupa denda sebesar Rp 50 juta dan larangan bagi suporter Persija, Jakmania memasuki stadion selama enam bulan di TSC 2016. Hukuman tambahan ini dijatuhkan karena Persija dianggap bertanggung jawab terhadap tingkah laku buruk penonton di SUGBK.

“Insiden saat pertandingan melawan Sriwijaya FC memang membuat kondisi tim tidak nyaman, namun kami harus bisa melewati masalah tersebut dan konsentrasi untuk menjalani pertandingan berikutnya," kata Camargo seperti dikutip dari laman resmi klub.

Pada laga nanti, Persija dipastikan tidak akan diperkuat oleh tiga pemain utamanya, yakni Ramdani Lestaluhu dan Jose Guerra yang cedera serta Hong Soon-Hak yang harus mengurus visa agar bisa tinggal lebih lama di Indonesia.

Kondisi ini membuat Camargo harus berpikir keras menerapkan formasi serta komposisi pemain agar bisa meraih kemenangan perdana di laga tandang. Seperti diketahui, Persija belum sekali pun meraih kemenangan saat menjalani laga tandang.

Meski begitu, Camargo bisa bernapas sedikit lega karena bek andalan, William Pacheco telah kembali pasca menjalani hukuman larangan tampil akibat kartu merah. Duetnya bersama Maman Abdurrahman diharapkan bisa membendung agresivitas pemain depan PBFC yang sedang dalam kepercayaan diri tinggi usai menang 2-0 atas PSM Makassar di pekan kedelapan TSC 2016.

2 dari 2 halaman

PBFC enggan anggap remeh

Beralih ke kubu lawan, PBFC tampaknya tidak akan simpati dengan Persija. Pedro Javier dan kawan-kawan, justru mengaku siap memanfaatkan masalah psikologis Persija demi meraih kemenangan.

Tambahan tiga poin atas Persija tentu bisa membuat posisi PBFC yang saat ini berada di peringkat ketujuh dengan 12 poin melesat ke papan atas.

Kendati demikian, pelatih PBFC, Dragan Djukanovic tetap tak mau merasa timnya di atas angin. Dia menilai Persija tetap berbahaya kendati baru saja terpukul akibat insiden di SUGBK.

"Kami sedang dalam tren bagus, dan kami akan menjaga tren itu di kandang. Saya tidak pernah memandang sepele lawan. Tapi lebih pada memikirkan bagaimana tim ini meraih kemenangan," kata pelatih PBFC, Dragan Djukanovic seperti dikutip dari laman resmi PBFC.

Pada laga nanti, PBFC kemungkinan tak bisa menurunkan gelandang senior, Ponaryo Astaman yang mendapatkan cedera hamstring saat berlatih. Sedangkan, Diego Michels sudah bisa dimainkan usai menjalani hukuman larangan tampil sebanyak dua laga. (Yosef Deny Pamungkas)

Prakiraan susunan pemain:

Pusamania Borneo FC (4-3-3): Dian Agus Prastyo; Firly, Jad Noureddine, Gerald Pangkali, Zulkifli Syukur;Hendra Ridwan, Sultan Samma, Tarik Boschetti; Pedro Javier, Edilson Tavares, Terens Puhiri

Persija Jakarta (4-4-2): Andritany Ardhiyasa, Andik Rendika Rama, Wiliam Pacheco, Maman Abdul Rahman, Ismed Sofyan, Amarzukih, Syahroni, Ade Jantra, Novri Setiawan, Abrizal Umanailo, Bambang Pamungkas

**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini...