Liputan6.com, Manchester - Derby Manchester di Tiongkok yang seharusnya berlangsung di Bird Nest Stadium, Beijing, Tiongkok, pada Senin (25/7/2016), batal lantaran cuaca buruk. Lapangan pertandingan tidak dapat digunakan oleh  Manchester United dan Manchester City akibat hujan deras semalaman.
Keputusan membatalkan laga diambil setelah perwakilan kedua klub bersama panitia penyelenggara International Champions Cup (ICC) memeriksa rumput enam jam sebelum kick-off, yang harusnya berlangsung pada pukul 18.30 WIB. Lalu apa kegiatan MU selanjutnya?Â
Baca Juga
Advertisement
Seperti dilansir Manchester Evening News, sejak awal MU sebenarnya berniat langsung terbang ke Inggris malam setelah pertandingan. Para pemain dijadwalkan telah tiba di Inggris pada Selasa pagi dan mendapat hari libur hingga Rabu sebelum kembali berlatih di Carrington, Inggris.Â
Pembatalan derby Manchester tidak mengubah jadwal yang sudah dibuat. Mourinho tidak ingin pasukannya buang-buang waktu dan menetap lebih lama di Beijing, Tiongkok. Sedangkan Manchester City masih harus bergeser ke Kota Shenzhen untuk melawan Borussia Dortmund.
Setelah dari Tiongkok, MU masih harus menyelesaikan tiga pertandingan pra-musim mereka, sebelum pembukaan Liga Premier Inggris pada 14 Agustus mendatang. Setan Merah harus melanjutkan perjalanan ke Gothenberg, Swedia melawan klub Turki Galatasaray, menjamu Everton dalam laga Testimoni Wayne Rooney hingga melawan Leicester City di Community Shield.
Tur pra-musim MU ke Tiongkok memang tidak berjalan mulus. Berbagai insiden bahkan sempat membuat Mourinho jengkel. Pelatih asal Portugal itu tidak menampik, fakta bahwa tur Manchester United ke Asia hanya bagian dari kepentingan komersil sehingga jauh dari kondisi latihan ideal.Â
Menurut Mou, selama di Tiongkok, pemain terpaksa latihan di bawah terik matahari. Mourinho juga sempat cemas saat pesawat yang membawa separuh skuat dari Shanghai ke Beijing mendarat darurat akibat cuaca buruk.
Di Beijing, Mourinho juga kesal melihat ruang jumpa pers jelang duel MU vs City. Dia meminta acara itu dipindahkan ke luar karena menganggap ruangan terlalu kecil dan panas.Â
Â
Picture of Bird's Nest pitch sent on wechat pic.twitter.com/WlQNHDoEt3
— Christopher Atkins (@ChrisAtkins_) July 25, 2016