Liputan6.com, Rio de Janeiro- Eko Yuli Irawan kembali mengharumkan nama Indonesia di Olimpiade. Eko sukses merebut medali perak Olimpiade Rio 2016 dari cabang olahraga angkat besi putra kelas 62 kg, Senin (9/8/2016) pagi WIB.
Pemuda Lampung itu merebut perak setelah meraih total angkatan 312 kg. Eko hanya terpaut enam kg saja dari lifter Kolombia, Oscar Figueroa yang berhak merebut medali emas dengan total angkatan mencapai 318 kg.
Baca Juga
Bagi Eko, ini menjadi medali ketiganya di Olimpiade. Pada tahun 2012, Eko mendapat medali perunggu di nomor 62 kg. Sedangkan empat tahun sebelumnya Eko juga meraih perunggu pada nomor 56 kg.
Keberhasilan Eko Yuli merebut medali perak mengundang pujian dari banyak pihak. Manajer angkat besi Indonesia Alamsyah Wijaya tak lupa memuji setinggi langit prestasi Eko Yuli di Rio de Janeiro.
"Luar biasa, Eko sudah lakukan yang terbaik. Medali perak ini membuktikan dia atlet hebat. Ini Olimpiade ketiga Eko dengan medali perunggu, perunggu dan perak," ujar Alamsyah.
"Eko Yuli sudah melakukan yang terbaik dan meraih hasil yang memuaskan," lanjut Alamsyah saat dihubungi Liputan6.com melalui Whatsapp.