Sukses

Jadwal Olimpiade Atlet Indonesia yang Masih Berjuang Raih Medali

Harapan medali di cabang panahan kini tertuju kepada atlet Riau Ega Agatha.

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Kontingten Indonesia hingga hari kelima Olimpiade Rio de Janeiro 2016 baru mengumpulkan 2 medali perak. Untuk sementara Indonesia masih berada di urutan 38 daftar sementara perolehan medali Olimpiade 2016.

Indonesia yang mengirim 28 atlet sudah menyelesaikan beberapa pertandingan. Atlet-atlet yang sudah berlaga di ajang ini, antara lain angkat besi, panahan, dayung, renang, dan bulu tangkis.   

Prestasi menggembirakan diraih atlet dari cabang olah raga angkat besi. Dua medali perak disumbangkan lifter Sri Wahyuni Agustiani dan Eko Yuli Irawan.

Hasil kurang memuskan juga diraih atlet dayung (rowing) Indonesia, La Memo dan Dewi Yuliawati. Keduanya gugur di perempat final dan penyisihan.

Tim panahan putra Indonesia juga gagal merebut medali di Olimpiade 2016. Harapan medali di cabang ini, kini tertuju kepada atlet Riau Ega Agatha. Dia berhasil melangkah ke babak 16 besar.

Terakhir, dua perenang Indonesia Glenn Sutanto dan Yessy Yosaputra harus terhenti pada babak penyisihan atau heat pada nomor-nomor yang diikutinya pada Olimpiade ke-31.

Sementara itu, pebulutangkis Indonesia masih belum terkalahkan pada pertandingan babak penyisihan grup. Praveen Jordan/Debby Susanto, Ahmad Tontowi/Lilyana Natsir, Hendra Setiawan/Moh Ahsan, dan Greysia Polii/Nitya Krishinda berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka.

Indonesia masih menyisakan beberapa atlet yang baru akan turun pada lomba mendatang. Di antaranya, Maria Londa dan Sudirman Hadi dari cabang atletik, Riau Ega Agatha (panahan), Toni Syarifudin (balap sepeda BMX), serta atlet bulutangkis di nomor perorangan dan ganda putra/putri:

Atlet-atlet ini tentu saja sangat diharapkan bisa menambah pundi medali kontingen Indonesia: Berikut jadwal pertandingan atlet Indonesia di Olimpiade Rio:

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan

12 Agustus 2016

18.00 WIB: Tommy Sugiarto [Indonesia] vs Howard Shu [Amerika Serikat]
19.00 WIB: Riau Ega Agatha (Panahan babak 16 besar)
19.35 WIB:  Praveen Jordan/ Debby Susanto [Indonesia] vs Michael Fuchs/Birgit Michels [Jerman]
20.10 WIB:  Hendra Setiawan/ Mohammad Ahsan [Indonesia] vs  Hiroyuki Endo/ Kenichi Hayakawa [Jepang]
21.55 WIB:  Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir [Indonesia] vs  Bodin Isara/Savitree Amitrapai [Thailand]
01.30 WIB: Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari [Indonesia] Vs Heather Olver/Lauren Smith [ Inggris Raya]

13 Agustus 2016

19.00 WIB: Hendra Setiawan/ Mohammad Ahsan [Indonesia] vs  Chai Biao/Hong Wei [Tiongkok]
19.35 WIB: Greysia Polii /Nitya Krishinda Maheswari [Indonesia] vs  Vivian Kah Mun Hoo/ Khe Wei Woon [ Malaysia]
19.00 WIB: (Atletik) Sudirman Hadi (100 meter pria – Penyisihan).

20.10 WIB:  Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir [Indonesia] vs  Chan Peng Soon/Goh Liu Yin [Malaysia]
21.20 WIB: Linda Wenifanetri [Indonesia] vs Vu Thi Trang [Vietnam]
00.40 WIB: Praveen Jordan/ Debby Susanto [Indonesia] vs  Zhang Nan/Zhao Yunlei [Tiongkok]

14 Agustus 2016

18.55 WIB: Tommy Sugiarto [Indonesia] vs Osleni Guerrero [Kuba]
20.05 WIB: Linda Wenifanetri [Indonesia] vs Nozomi Okuhara [Jepang]
05.30-08.30 WIB: Perempat Final Ganda Campuran

17 Agustus 2016

07.05 WIB: Maria Natalia Londa (penyisihan lompat jauh putri)

18 Agustus 2016

02.00 WIB: Tony Syarifudin (ranking round balap sepeda BMX putra)  

Video Terkini