Sukses

Cari Pendamping Bailly, Mourinho Ajak Southampton Barter Pemain

MU masih kurang kuat lini belakangnya sehingga membutuhkan satu bek baru.

Liputan6.com, Manchester- Manajer Manchester United Jose Mourinho kurang puas dengan kinerja lini belakang timnya di awal musim ini. Mourinho ingin merekrut setidaknya satu bek tengah baru sebelum bursa transfer ditutup. Mou kini membidik pemain asal Portugal Jose Fonte.

Mourinho awalnya berniat berhenti belanja pemain setelah mendapatkan empat pemain baru yakni Paul Pogba, Henrikh Mkhitaryan, Zlatan Ibrahimovic dan Eric Bailly.

Namun melihat lini belakang MU cukup lemah selama pramusim, Mourinho berubah pikiran dan menginginkan bek baru untuk menjadi pendamping Bailly yang masih minim pengalaman di Liga Inggris.

The Sun melaporkan kini Mourinho melirik Fonte. Mourinho terkesan dengan penampilan apik Fonte yang menjadi salah satu tulang punggung Portugal menjuarai Piala Eropa 2016.

Fonte juga sudah kenyang pengalaman di Liga Inggris. Pria 32 tahun itu tampil apik bersama Southampton musim lalu. Fonte diharapkan dapat membimbing Bailly sekaligus menjadi pemimpin di lini belakang MU.

Untuk memuluskan kepindahan Fonte, Mourinho menyiapkan bek Marcos Rojo. Selain pemain asal Argentina itu, Setan Merah juga akan memberikan uang tunai kepada Soton sebagai bagian dari kepindahan Fonte.

Rojo kebetulan sudah tidak masuk dalam perencanaan Mourinho. Rojo kebetulan juga tampil buruk sejak direkrut Louis van Gaal dua tahun lalu.

Ketertarikan MU kabarnya dapat sambutan positif dari Fonte. Dia siap pindah ke Old Trafford walaupun baru meneken perpanjangan kontrak bersama Soton.