Liputan6.com, Solo - Persija Jakarta akan menjamu PSM Makassar pada pekan ke-16 Torabika Soccer Championship (TSC), presented by IM3 Ooredoo, di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/8/2016) sore WIB. Jelang bentrok, kedua tim mengusung misi serupa yakni melepaskan diri dari cengkraman zona papan bawah klasemen.
Performa Persija dan PSM di Torabika Soccer Championship (TSC) presented by IM3 Ooredoo sejauh ini sangat mengecewakan. Kedua tim yang merupakan klub besar di Indonesia ini sama-sama terdampar di papan bawah klasemen.
Macan Kemayoran berada di peringkat ke-15 dengan koleksi 14 poin. Sedangkan Juku Eja bertengger di posisi ke-13 dengan raihan 17 poin.
Baca Juga
Kendati sama-sama menjadi penghuni papan bawah, kondisi PSM masih lebih diunggulkan ketimbang Persija. Pasalnya, skuat asuhan Robert Rene Alberts ini tampak mulai mampu bangkit setelah berhasil meraih kemenangan beruntun.
PSM sukses memecundangi Gresik United (3-2) dan menang telak 4-0 atas Bali United. Tambahan enam poin dari dua laga merupakan pencapaian terbaik Rene Alberts selama mengasuh Juku Eja.
Di sisi lain, Persija masih berupaya keras mencari kemenangan perdana setelah dalam sembilan pertandingan gagal meraih kemenangan. Skuat asuhan caretaker, Jan Saragih ini hanya mampu meraih dua poin dari lima laga terkahir.
Kondisi Persija jelang bentrok melawan PSM memang sedikit tidak diuntungkan. Pasalnya, Macan Kemayoran dipastikan tidak akan didampingi Jan Saragih yang sedang pergi ke Inggris untuk melanjutkan studi kepelatihan sepak bola. Posisi Jan bakal diisi oleh legenda hidup Persija, Francis Wawengkang.
Meski begitu, Persija tetap mendapatkan angin segar setelah sang ikon, Bambang Pamungkas mampu kembali mencetak gol ketika uji coba melawan klub amatir Jagorawi FC. Pada laga tersebut, Bepe (sapaan akrab Bambang Pamungkas) mampu menciptakan dua gol.
Diharapkan performa apik Bepe di laga uji coba bisa menular ke penampilannya ketika melawan PSM. Maklum, hingga pekan ke-15, Bepe belum mampu memberikan satu gol pun bagi Persija.
Uniknya, disaat Bepe sedang berjuang keras menemukan kembali ketajamannya, striker PSM, Ferdinand Sinaga justru sedang on-fire. Penyerang asal Batak itu mampu mencetak tiga gol dari dua laga.
Jika pada laga nanti Ferdinand tidak mampu diredam oleh lini pertahanan Persija yang diisi oleh Maman Abdurahman dan William Pacheco, bukan tidak mungkin mantan pemain Persib Bandung ini bisa kembali mengoyak gawang Macan Kemayoran seperti yang pernah dia lakukan pada tahun lalu di gelaran SCM Cup.
Prediksi Susunan Pemain
Prediksi Susunan Pemain
Persija (4-4-2): Andritany Ardhiyasa; Andik Rendika Rama, Willian Pacheco, Maman Abdurahman, Ismed Sofyan; Amarzukih, Ade Jantra, Sutanto Tan; Ambrizal Umanailo, Aldi Al Achya, Bambang Pamungkas.
PSM (4-3-3): Syaiful; Ardan Aras, Hendra Wijaya, Wasyiat Hasbullah, Achmad Sumardi; Rasyid Bakri, Syamsul Chaerrudin, Ridwan Tawainella; Rizky Pellu, Ferdinand Sinaga, M. Rahmat Syamsudin.
(Yosef Deny Pamungkas)
Advertisement