Sukses

Ranieri Tak Sabar Bawa Leicester Bersaing di Liga Champions

Musim ini untuk pertama kalinya Leicester bakal bersaing di Liga Champions.

Liputan6.com, Leicester - Claudio Ranieri sudah tidak sabar menemani anak asuhnya berlaga di Liga Champions musim ini. Manajer Leicester City itu akan membagi pengalamannya agar Jamie Vardy dan kawan-kawan tidak gugup menjalani kompetisi paling elite di benua biru tersebut.

Musim ini untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, The Foxes bakal bersaing di Liga Champions. Raihan ini tak lepas dari keberhasilan mereka menjadi juara Liga Inggris musim lalu.

"Sepanjang karier, para pemain saya hanya mendengar dan menyaksikan Liga Champions dari televisi. Dan sekarang mereka akan menjalaninya, jadi ada sedikit perbedaan," kata Ranieri seperti dilansir ESPN.

"Namun saya punya pengalaman bagus di kompetisi ini. Jadi saya akan memberitahu mereka untuk bermain dengan bebas, tapi tetap berjuang," ujarnya menambahkan.

Di fase grup, Leicester cukup beruntung karena menghadapi lawan yang cukup seimbang, yakni Porto, Club Brugge, dan FC Kopenhagen yang tergabung di Grup G.

"Di Liga Champions Anda harus berpikir lebih saat bermain. Banyak juara di sini dan biasanya mereka punya penguasaan bola yang bagus. Namun kami akan berjuang semaksimal mungkin bermodal semangat yang ada," kata Ranieri.

Video Terkini