Sukses

Ancelotti: Setelah Empat Tahun Menanti, Saatnya Madrid Juara Lagi

Pelatih Carlo Ancelotti yakin pada kemampuan Ronaldo meski harus menunggu sang pemain pulih dari cedera.

Liputan6.com, Muenchen - Setelah empat musim penantian, Carlo Ancelotti yakin mantan tim yang dilatihnya, Real Madrid bakal juara La Liga lagi. Ancelotti, yang kini melatih Bayern Muenchen di Jerman, juga percaya penyerang Cristiano Ronaldo akan mencatatkan diri sebagai pencetak gol terbanyak di akhir musim.

Madrid terbukti masih terlalu kuat di pentas Eropa. Los Blancos menjuarai Liga Champions dua kali dalam tiga tahun terakhir, namun bersaing ketat dengan Barcelona dan Atletico Madrid di dalam negeri.

Sejak juara pada 2012 lalu, Barca dan Atletico bergantian merebut titel La Liga. Ancelotti yang kini menangani Bayern Muenchen masih memantau perkembangan mantan klubnya, termasuk Ronaldo, yang kembali ke Madrid sebagai juara Piala Eropa bersama timnas Portugal.

"Sulit di Spanyol, tapi saya pikir setelah beberapa tahun Real Madrid akan menjuarai liga," kata Ancelotti, 57 tahun, kepada RAI, dilansir Soccerway, Selasa (30/8/2016) pagi.

Los Blancos mencatatkan hasil positif dengan dua kemenangan di pertandingan pembukaan liga Spanyol. Gareth Bale dan kawan-kawan menaklukkan Real Sociedad 3-0 di Anoeta pada 22 Agustus dan mengunci tiga poin di kandang lewat kemenangan 2-1 atas Celta Vigo dua hari lalu.

2 dari 2 halaman

Yakin Ronaldo

Saat ini liga-liga top Eropa tengah memasuki jeda internasional. Termasuk Madrid, yang akan kembali menjadi tuan rumah pada pekan ketiga La Liga melawan Osasuna, pada 10 September 2016 mendatang.

Ronaldo memang belum dipastikan kapan akan merumput kembali karena cedera lutut yang menimpanya di final Piala Eropa. Namun, Ancelotti mengaku yakin, pemain asal Portugal itu akan kembali menemukan performa terbaiknya saat pulih naniti.

"Cristiano Ronaldo akan jadi top scorer," kata Ancelotti.

Ancelotti sendiri melatih Madrid pada periode 2013-2015. Prestasi terbaik Ancelotti adalah saat membawa Madrid jadi juara Liga Champions 2013/14.

Video Terkini