Sukses

MU Terancam Tanpa Mkhitaryan di Derby Manchester

Mkhitaryan memainkan semua laga di awal musim ini sebagai pemain pengganti.

Liputan6.com, Jakarta Henrikh Mkhitaryan terancam absen di Derby Manchester kontra Manchester City. Pemain baru Manchester United ini mengalami cedera paha saat beraksi bersama Timnas Armenia.

Sebelumnya, Manchester City yang mendapat kabar buruk mengenai Sergio Aguero. Tim besutan Pep Guardiola itu dipastikan tak bisa memainkan Aguero saat melawat ke markas MU pada pekan keempat Liga Premier 2016/2017 di Old Trafford, Sabtu (10/9/2016).

Penyebabnya karena Aguero dihukum larangan bermain dalam tiga pertandingan. Keputusan itu diambil FA setelah mantan penyerang Atletico Madrid itu terlihat sengaja mengayunkan sikutnya ke arah wajah Winston Reid saat ManCity melawan West Ham United.

Kini, giliran MU yang berpotensi kehilangan pemainnya. Mkhitaryan didera cedera paha setelah bermain untuk Armenia saat melawan Republik Ceko pada laga uji coba di Adidas Arena, Kamis (1/9/2016) dinihari.

"Setelah pemeriksaan medis, hasilnya tak menggembirakan. Cedera pada otot paha kiri biasanya membutuhkan waktu 7 sampai 10 hari untuk memulihkan diri. Itu berarti Mkhitaryan juga akan melewatkan laga melawan Denmark pada kualifikasi Piala Dunia 2018," tulis pernyataan Federasi Sepak Bola Armenia.

Bila benar-benar membutuhkan waktu hingga 10 hari, sudah pasti Mkhitaryan akan melewatkan laga penuh gengsi melawan MU. Namun, meski pun absen, hal itu dipastikan tak akan membuat pelatih Jose Mourinho pusing.

2 dari 2 halaman

Diminta Bersabar

Hingga kini, Mourinho belum mau memberikan kepercayaan penuh kepada pemain berusia 27 tahun itu untuk tampil sebagai starter. Meski selalu dimainkan, Mkhitaryan selalu masuk sebagai pemain pengganti. Untuk pilihan utama, Mourinho lebih memilih Juan Mata.

Mata dan Mkhitaryan memiliki posisi yang sama. Sebelum musim dimulai, kehadiran Mkhitaryan yang direkrut dari Borussia Dortmund disebut-sebut bakal menggusur tempat Mata. Faktanya, Mata masih mendapat kepercayaan dari Mourinho untuk beraksi secara regular.

Mourinho sendiri sudah meminta Mkhitaryan untuk bersabar menunggu kesempatan utama. "Mkhitaryan adalah pemain super. Saya yakin ia akan berhasil. Saya tak terburu-buru memainkannya untuk menunjukkan kepada dunia betapa bagusnya dirinya."

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Henrikh Mkhitaryan adalah pemain sepak bola profesional posisi gelandang di klub Inggris Manchester United.
    Henrikh Mkhitaryan adalah pemain sepak bola profesional posisi gelandang di klub Inggris Manchester United.

    Henrikh Mkhitaryan

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho