Sukses

Spanyol Pesta Gol ke Gawang Liechtenstein

Spanyol menang telak 8-0 atas Liechtenstein di Estadio Municipal Reino de Leon.

Liputan6.com, Leon - Spanyol menang telak 8-0 atas Liechtenstein di Estadio Municipal Reino de Leon, Selasa (6/9/2016) dinihari WIB pada babak kualifikasi Piala Dunia zona Eropa.

La Roja (sebutan Spanyol) membuka gol pada menit kesepuluh. Berawal dari umpan lambung Koke usai mengeksekusi tendangan bebas, sundulan Diego Costa mengoyak gawang Liechtenstein.

Gawang Liechtenstein yang dikawal Peter Jehle kembali bergetar pada menit ke-55. Nolito memebrikan umpan terobosan, Sergi Roberto dengan mudah melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti untuk menggandakan keunggulan Spanyol. Skor 2-0.

Empat menit kemudian, sepakan kaki kanan David Silva dari dalam kotak penalti membuat Peter Jehle memungut bola dari gawangnya lagi.

Belum ada semenit, Peter Jehle kembali kebobolan. Spanyol mencetak gol keempat melalui sepakan kaki kanan Vitolo dari dalam kotak penalti. Bola yang mengarah ke pojok kanan bawah Liechtenstein tak bisa dihentikan Jehle.

Diego Costa mencetak gol keduanya di pertandingan ini pada menit ke-66. Sundulannya memanfaatkan situasi tendangan bebas memaksa Liechtenstein tertinggal lima gol.

Menit ke-82, Nolito memberikan umpan terukur yang disambut dengan sepakan kaki kiri Alvaro Morata. Tanpa kesulitan yang berarti, striker Real Madrid itu mencatatkan namanya di papan skor. Skor 6-0.

Semenit kemudian, Morata mencetak gol keduanya di pertandingan ini. Sepakan kaki kirinya dari jarak jauh tak bisa dihentikan Jehle.

Pesta gol Spanyol ke gawang Liechtenstein ditutup pada menit ke-90. David Silva melepaskan sepakan kaki kiri yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang tanpa bisa dihentikan.

Kemenangan telak 8-0 atas Liechtenstein membuat Spanyol untuk sementara memuncaki klasemen Grup G dengan mengemas tiga poin.

Susunan pemain

Spanyol: De Gea; Sergi, Pique, Ramos, Alba; Busquets, Koke, Thiago (Nolito 46); Silva, Costa (Morata 69), Vitolo (Asensio 80)

Liechtenstein: Jehle; Rechsteiner (Yildiz 61), Polverino, Kaufmann, Goppel; Salanovic (Wolfinger 78), Martin Buchel (Gubser 85), Wieser, Marcel Buchel, Burgmeier; Hasler