Sukses

Suporter-Suporter Cantik Hiasi Kemenangan Indonesia atas Malaysia

Mereka rela datang langsung ke Stadion Manahan, Solo.

Liputan6.com, Solo - Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, begitu padat saat pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia kontra Malaysia, Selasa (6/9/2016). Antusiasme penonton begitu tinggi menonton laga ini. 

Salah satu fans wanita, D'Aris Nurizqa, contohnya. Dia rela datang dari Surabaya demi menyaksikan duel Indonesia melawan Malaysia, yang berakhir 3-0 untuk kemenangan Boaz Solossa dan kawan-kawan.

"Saya memang senang dengan sepak bola. Apalagi Timnas Indonesia. Ini pertandingan yang ditunggu-tunggu, setelah lepas dari sanksi FIFA. Pertandingan ini seru karena akan menghadapi Malaysia," ujar Aris.  Datang ke Stadion, Aris datang bersama teman satu kantor. Kebetulan, ada acara kantor di Solo.

"Jadi sekalian saya menonton timnas," kata karyawati PT Wismilak ini.

Sementara itu, penonton wanita lainnya, Mika Ari datang bersama sang pacar, Yoga Bintang ke Stadion Manahan. "Saya tidak tahu sepak bola. Saya datang menemani pacar," kata Mika Ari.

2 dari 2 halaman

Temani Pacar

"Setelah sanksi FIFA, ini menjadi pertandingan pertama Timnas, saya tidak ingin melewatkan, apalagi main di Solo," timpal sang pacar.

Sebelum laga berlangsung, Timnas Indonesia sendiri meninggalkan Hotel Alana menuju Stadion Manahan dengan pengawalan pihak kepolisian. Hotel pemain sempat ramai dengan suporter timnas ketika anak-anak asuhan Alfred Riedl itu meninggalkan hotel.

Pelatih Timnas, Alfred Riedl bahkan sempat kesal ketika salah seorang pendukung memaksa berfoto bersama, sambil merangkul. Riedl kemudian membuang tangan suporter tersebut.

Video Terkini