Sukses

6 Hal yang Perlu Diketahui Jelang Laga MU Vs City

Pertemuan pertama MU Vs City terjadi pada 1881.

Liputan6.com, Manchester - Derby Manchester yang mempertemukan Manchester United dan Manchester City akan menyita perhatian pencinta sepak bola dunia pada Sabtu (10/9/2016) malam WIB. Laga yang berlangsung di Old Trafford itu mempertemukan dua pelatih rival, Jose Mourinho dan Pep Guardiola.

Partai ini menjadi pembuktian siapa manajer terbaik, mengingat prestasi Mourinho dan Guardiola begitu luar biasa. Gengsi dua klub kaya Manchester juga meningkatkan tensi laga nanti.

Sederet pemain bintang akan menghiasi pertandingan derby Manchester dan kedua pelatih jelas telah menyiapkan taktik jitu demi meraih kemenangan. Belum lagi aroma dendam yang menyelimuti striker MU, Zlatan Ibrahimovic dengan Guardiola, yang memanaskan derby Manchester.  
 
City perlahan seakan ingin membuktikan mereka mampu menyaingi MU untuk mendominasi kompetisi domestik. Sebelum menyaksikan siapa yang akan jadi penguasa Manchester, ada baiknya menyimak hal-hal yang perlu diketahui mengenai partai tersebut:

2 dari 3 halaman

Pertemuan Pertama

1. Pertemuan Pertama Manchester United (MU) kontra Manchester City terjadi pada 12 November 1881, kedua tim masih memakai nama lain. City dengan nama St Marks, sedangkan MU memakai nama Newton Heath. MU atau Newton Heath kala itu menang 3-0.

2. Meski tidak bisa meraih clean sheet, tapi Peter Schmeichel tidak pernah kalah dalam pertandingan derby Manchester. Schmeichel membela MU pada 1991-1999, lalu berkostum City pada musim 2002-03.  MU tidak pernah kalah dalam 10 derby ketika Schmeichel bermain melawan City. Sementara itu selama Schmeichel semusim di memperkuat City, The Citizens mengalahkan MU dan berhasil mencuri satu poin di Old Trafford.

3. Dari 154 pertandingan di liga secara keseluruhan, MU sudah memenangkan 61 pertemuan, Manchester City menang 43 kali dan 50 pertandingan berakhir imbang.

3 dari 3 halaman

Sudah Bertemu 154 Kali

4. Striker MU,  Wayne Rooney pencetak gol terbanyak dalam derby Manchester dengan torehan 11 gol di semua kompetisi. Sementara legenda The Red Devils, Ryan Giggs mencatatkan penampilan terbanyak di derby Manchester dengan 36 pertandingan di semua kompetisi.

5. Hanya ada satu manajer yang pernah melatih MU dan City, yakni James Ernest Mangnall. Sementara Bob Milarvie jadi pemain pertama yang pernah bermain untuk MU dan City. Nama Owen Hargreaves merupakan pemain terakhir yang pernah membela dua klub tersebut. 

6. Kemenangan terbesar MU atas City terjadi pada 1994 dengan skor 5-0. Sedangkan City tiga kali menundukkan MU dengan skor telak.

Deretan skor terbesar MU vs Manchester City
1. Manchester United 1-6 Manchester City (1926)
2. Manchester United 0-5 Manchester City (1955)
3. Manchester United 5-0 Manchester City (1994)
4. Manchester United 1-6 Manchester City (2011)