Sukses

Kompetitif, Muenchen Favorit Juara Liga Champions

Carlo Ancelotti mengatakan Bayern Muenchen dapat meraih gelar Liga Champions pada musim ini.

Liputan6.com, Muenchen - Pelatih Bayern Muenchen Carlo Ancelotti mengatakan timnya dapat meraih gelar Liga Champions pada musim ini bila terus menampilkan permainan terbaik. Bayern baru saja mengalahkan tim debutan Rostov asal Rusia dengan skor telak 5-0 pada Rabu (14/9/2016) dinihari tadi.

Dua gol pemain muda Joshua Kimmich, serta kombinasi gol Robert Lewandowski, Thomas Muller dan Juan Bernat di Liga Champions, membuat Die Rotten menjadi tim yang tak terkalahkan dalam lima pertandingan awal sejak Ancelotti datang ke Allianz Arena. Selain itu, Bayern mencatatkan rekor 20 gol tanpa kebobolan.

"Saya senang, kami membuat awal yang baik. Memenangkan Liga Champions? Tentu mungkin, tim kami akan kompetitif musim ini," kata Ancelotti usai pertandingan kepada Sky Sports.

Tampil gemilang melawan Rostov, Kimmich mendapat pujian langsung dari Ancelotti. Menurut eks pelatih Real Madrid tersebut, pemain 21 tahun tersebut bisa ditempatkan di posisi mana pun seiring dengan waktu.

"Untuk saat ini semuanya baik-baik saja, tapi tujuan pertama adalah kemenangan tim, lalu selanjutnya kami akan lihat undiannya. Tadi itu adalah pertandingan yang bagus. Kami membuka skor di awal dan kemudian permainan lebih terbuka," kata Ancelotti.

"Kimmich bermain benar-benar bagus saat ini. Dia dalam kondisi bagus dan dia bisa bermain di mana saja," ucapnya.