Sukses

Intip Cara Mudah Nonton Langsung Aksi Timnas di Piala AFF 2016

Piala AFF 2016 diharapkan bisa menjadi momen kebangkitan bagi timnas Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Kejuaraan sepak bola antar negara Asia Tenggara atau Piala AFF 2016 bakal digelar di Myanmar dan Filipina pada 17 November sampai 19 Desember. 8 negara dari Asia Tenggara bakal beradu jago untuk menjadi yang terbaik.

Piala AFF 2016 diharapkan bisa menjadi momen kebangkitan bagi timnas Indonesia. Maklum, setelah vakum 1,5 tahun, timnas Indonesia diharapkan bisa bangkit.

Antusiasme masyarakat untuk dukung timnas juga mendapatkan perhatian dari produsen ban lokal, PT Gajah Tunggal Tbk. Sebagai sponsor resmi Piala AFF, PT Gajah Tunggal menyelenggarakan kontes foto yang berhadiah nonton langsung Piala AFF di Myanmar atau Filipina.

Caranya cukup dengan mengunggah foto di media sosial instagram. Setelah itu gunakan hashtag #GTSHOT #GTRadialAFF2016. Dua orang pemenang terpilih akan mendapatkan masing-masing tiket pesawat (PP) ke Myanmar atau Filipina untuk menonton secara langsung Piala AFF.

Selain itu, 10 pemenang bakal dipilih untuk mendapatkan hadiah spesial. Waktu kontes mulai 1 september hingga 15 Oktober 2016. Selain lewat instagram, foto juga bisa dikirim ke situs GT Radial.

“GT Radial Indonesia untuk ketiga kalinya kembali menjadi sponsor resmi Piala AFF. GT Radial Indonesia bersama dengan GT Radial Global mengadakan foto kontes untuk para pecinta sepak bola tanah air. Cara berpartisinya cukup dengan mengupload foto di akun Instagram masing-masing dengan menggunakan hashtag. Mari dukung timnas Indonesia," kata Corporate Brand Manager PT Gajah Tunggal Tbk, Leonard Gozali seperti rilis yang diterima media.

Video Terkini