Liputan6.com, Madrid - Striker Real Madrid Alvaro Morata menganggap Robert Lewandowski adalah striker terbaik di dunia. Dia juga menguku tengah mencoba untuk belajar dari bintang Bayern Muenchen itu.
"Lewandowski adalah striker terbaik yang ada, karena tekniknya dan tinggi badannya," kata pemain timnas Spanyol ini
"Saya mencoba untuk belajar banyak dengan menonton dia. Saya tidak melewatkan pertandingan ketika dia bermain, dan saya mencoba untuk belajar dari gerakannya."
Baca Juga
Pada bagian lain Morata juga ikut mengamati soal persaingan superstar sepak bola dunia Cristiano Ronaldo dengan rivalnya Lionel Messi. Dan, Morata menyebut Ronado lebih baik dari Messi. "Saya melihat bagaimana ia bertarung dan bagaimana dia bekerja setiap hari," katanya.
Morata kembali ke klub masa kecilnya dari Juventus musim panas lalu. Pembelian kembali Morata ternyata memang tak sia-sia. Dia mampu membuat awal mengesankan musim ini, dan sudah mencetak dua gol sejauh ini.
Morata sendiri yakin bisa mencuri perhatian pelatihnya Zinedine Zidane andai pelatih asal Prancis itu menerapkan kebijakan rotasi pemain. Morata akan selalu memberikan yang terbaik saat diberi kesempatan bermain oleh Zidane.
"Saya berharap Zidane akan melakukan rotasi karena itu akan bagus bagus bagi semua pemain. Bersabar dan ambisi merupakan yang terpenting. Jika saya tidak bermain dari awal saya akan melakukan seperti yang saya lakukan saat Spanyol melawan Lichtenstein: masuk ke lapangan dan mencetak gol," tegas Morata.
Advertisement