Sukses

Ini Yang Ingin Dilakukan Marquez di MotoGP Jepang

Walau punya peluang bagus mengunci gelar juara dunia, Marquez memilih fokus memenangi seri Jepang.

Liputan6.com, Tokyo- Pembalap Repsol Honda Marc Marquez tidak mau memikirkan kemungkinan menjadi juara dunia MotoGP 2016 di seri Jepang, pertengahan Oktober. Marquez hanya mau menikmati balapan di Sirkuit Motegi itu.

Marquez saat ini kokoh memimpin klasemen pembalap. Pria 23 tahun itu unggul 52 poin dari Valentinno Rossi dan 66 angka dari juara bertahan Jorge Lorenzo. Dengan tersisa empat balapan lagi, peluang Marquez jadi juara dunia terbuka lebar.

Pria Spanyol itu bahkan bisa mengunci gelar juara di Jepang dengan catatan menang di Motegi, sedangkan Rossi hanya finis di posisi 14 atau lebih rendah, serta Lorenzo gagal naik podium.

Walau punya peluang bagus mengunci gelar juara dunia, Marquez memilih fokus memenangi seri Jepang. Dia tidak mau memikirkan pencapaian Rossi atau Lorenzo di Jepang.

"Saya telah menerima banyak masukan, tapi pada akhirnya yang paling penting adalah menikmati berada di atas motor Anda dan bersama dengan tim Anda. Karena jika Anda tidak menikmatinya, mustahil bisa menjadi cepat," tutur Marquez kepada Crash.

"Anda harus senang dan menikmatinya dan mencoba untuk berkonsentrasi hanya pada pit box anda. Tidak berpikir mengenai pembalap lain atau tim lain," tegas Marquez.