Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia sebaiknya mempersiapkan diri dengan baik sebelum bertemu Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (9/10/2016). Pasalnya, tim tamu datang dengan kepercayaan diri tinggi usai berhasil mengalahkan Korea Utara pada uji coba di Thong Nhat Stadium, Hanoi, Vietnam, Kamis (6/10/2016).
Dalam duel ini, Vietnam menang dengan skor 5-2. Tim tamu unggul lebih dulu lewat gol yang tercipta pada menit ke-15. Seperti dilansir situs vff.org.vn, berawal dari skema bola-bola pendek, Korea Utara berhasil mendobrak pertahanan tuan rumah. Pak Kwang Ryong lalu menaklukkan kiper Vietnam Tran Nguyen Manh.
Advertisement
Baca Juga
Unggul 1-0, performa Korea Utara justru menurun. Tim yang menutup diri sejak tiba di Vietnam tersebut gantian kebobolan pada menit ke-32 lewat aksi Nguyen Tuan Anh usai menerima umpan sang kapten, Le Cong Vinh. Anh berhasil melewati dua bek Korea Utara sebelum memperdaya kiper Ri Myong Guk.
Vietnam berbalik unggul pada menit ke-51. Kali ini lewat Le Cong Vinh. Gol berawal dari aksi Nguyen Van Toan mencuri bola dari kaki pemain belakang Korut lalu menyodorkannya ke kaki Vinh yang langsung melakukan sprint ke kotak penalti lawan sebelum kemudian menaklukkan penjaga gawang Ri Myong Guk.
Korea Utara berhasil menyamakan kedudukan semenit kemudian. Gol lagi-lagi lahir dari kaki Pak Kwang Ryong memanfaatkan umpan Jong In Gwan. Ini jadi gol terakhir Korut dalam duel ini. Sedangkan tiga gol tambahan tim Vietnam lahir dari kaki Vu Van Thanh, Lương Xuân Trường, dan Phạm Thành Lương
Ini merupakan kemenangan perdana yang diraih Vietnam atas Korea Utara. Dalam laga sebelumnya yang berlangsung tahun lalu, Vietnam hanya mampu menahan imbang Korut dengan skor 1-1.
Pelatih Vietnam, Truong Viet Hoang, seperti dilansir situs resmi federasi sepak bola Vietnam, vff.org.vn, menyambut gembira kemenangan pasukannya atas Korea Utara. Bukan saja karena skor yang fantastis, tapi Hoang juga puas melihat penampilan mereka.
"Mereka tampil baik lawan Korea Utara. Ini laga yang indah, bukan hanya karena skor 5-2," kata Truong Viet Hoang. "Mereka bermain lebih baik dari bayangan kami, meski masih ada masalah di 15 menit pertama. Mereka dari generasi berbeda, tapi benar-benar padu dan tampil luar biasa," katanya.
Setelah bertemu Korea Utara, Vietnam akan menjajal kekuatan Indonesia di Sleman. Uji coba ini merupakan bagian dari persiapan kedua tim menghadapi Piala AFF 2016 yang akan berlangsung di Filipina dan Myanmar, November mendatang. Indonesia sendiri sebelumnya berhasil mengalahkan Malaysia 3-0. Vietnam sendiri hadir bersama 26 pemain dan pelatih kepala Nguyen Huu Thang.