Sukses

Prediksi Jerman Vs Ceko: Menanti Keajaiban Kecil

Bentrokan Jerman vs Ceko beraroma balas dendam meski tak pernah berjumpa dalam sembilan tahun terakhir.

Liputan6.com, Hamburg - - Timnas Jerman akan menjamu Republik Ceko pada babak kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa, Minggu (8/10/2016) dini hari di Volksparkstadion, Hamburg. Bentrokan keduanya beraroma balas dendam meski tak pernah berjumpa dalam sembilan tahun terakhir.

Jerman punya kenangan buruk saat menghadapi Ceko. Pada Oktober 2007 silam di kualikasi Euro 2008, Tim Panser takluk 0-3 di hadapan publik Allianz Arena. Kini, tuan rumah lebih difavoritkan untuk menang ketimbang Ceko. 

Pelatih Joachim Low berambisi untuk menggenapkan koleksi poin Die Mannschaft. Dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2018, Jerman unggul selisih gol dari Azerbaijan dan berada di puncak klasemen grup C dengan koleksi 3 poin dari satu laga.

"Saya beranggapan kalau kami akan mengamankan poin-poinnya. Tujuan kami jelas, mengamankan enam poin," ujar Low dalam jumpa pers pra-pertandingan, dilansir dari dw.com, Sabtu (8/10).

Jelang bentrokan dengan Ceko, Thomas Muller dan kawan-kawan telah mengantongi dua kali kemenangan. Kebangkitan pertama pasca gugur di semifinal Piala Eropa yakni kala menekuk Finlandia 2-0 di partai persahabatan.

Selanjutnya, Jerman berhasil menang meyakinkan 3-0 atas Norwergia di partai pembuka Grup C, dua veteran yang pensiun yakni Bastian Schweinsteiger dan Lukas Podolski.

Dari sisi Ceko, pensiunnya kiper Petr Cech and playmaker Tomas Rosicky membawa perubahan besar untuk tim ini. Ceko sempat menang telak 3-0 melawan Armenia di laga ujicoba, namun hanya mampu imbang 0-0 melawan Irlandia Utara di laga gameweek pertama kualifikasi Piala Dunia 2018.

Dalam lawatan tim asuhan Karel Jarolim kali ini, Ceko mengharapkan sebuah keajaiban untuk bisa mengalahkan Der Panser.

"Kami bermain melawan tim yang hanya bisa dikalahkan dalam keadaan luar biasa. Kami berharap ada keajaiban kecil," kata Jarolim pada majalah olahraga Jerman Kicker.

2 dari 3 halaman

Head to head

Simak head-to-head Jerman versus Republik Ceko verikut ini.

18 Oktober 2007 Jerman 0-3 Republik Ceko
25 Maret 2007 Republik Ceko 1-2 Jerman
24 Juni 2004 Jerman 1-2 Republik Ceko
04 Juni 2000 Jerman 3-2 Republik Ceko
01 Juli 1996 Republik Ceko 1-2 E Jerman


Lima Pertandingan Terakhir Jerman:
05 September 2016 Norwegia 0-3 Jerman
01 September 2016 Jerman 2-0 Finlandia
08 Juli 2016 Jerman 0-2 Prancis
03 Juli 2016 Jerman p 1-1 Italia
26 Juni 2016 Jerman 3-0 Slovakia

Lima Pertandingan Terakhir Republik Ceko:
05 September 2016 Republik Ceko 0-0 vs Irlandia Utara
01 September 2016 Republik Ceko 3-0 Armenia
22 Juni 2016 Republik Ceko 0-2 Turki
17 Juni 2016 Republik Ceko 2-2 Kroasia
13 Juni 2016 Spanyol 1-0 Republik Ceko

3 dari 3 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain:

Jerman (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Mustafi, Howedes, Hector; Khedira, Kroos, Muller, Ozil, Draxler; Brandt.

Republik Ceko (4-4-2): Vaclik; Kadeerabek, Suchy, Kadlec, Novak; Skalak, Darida, Pavelka, Krejci; Kadlec, Skoda.