Sukses

Mantan Juara Dunia Gantikan Pedrosa di MotoGP Australia

Nicky Hayden kembali jadi pembalap pengganti untuk Honda.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden kembali menjadi pengganti pembalap yang cedera. Setelah sebelumnya gantikan Jack Miller, Hayden kini gantikan pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa pada MotoGP Australia yang berlangsung di Sirkuit Philip Island 21-23 Oktober.

Pedrosa saat ini masih dalam tahap pemulihan usai mengalami cedera parah di Motegi akhir pekan lalu. Hayden yang kini membalap di WSBK bakal kembali tampil untuk kedua kalinya di MotoGP.

Kali ini, Hayden kembali ke tim lama dimana dia merebut gelar juara dunia MotoGP 2006 lalu. Tak aneh jika pembalap asal Amerika Serikat ini begitu antusias.

"Pertama-tama, saya ingin agar Dani cepat pulih. Saya yakin dia bakal tampil lebih kuat lagi seperti sebelumnya," ujar Hayden seperti dikutip crash.

"Buat saya, ini pekerjaan yang berat, tapi ini peluang. 10 tahun setelah memenangkan gelar juara, kembali ke tim lama saya!"

Hayden mengaku sangat berterimakasih dengan Honda Repsol yang memberikan kesempatan besar untuk tampil di Philip Island.

"Ini cukup emosional untuk saya. Saya juga ingin berterimakasih kepada tim saya sekarang yang memberi izin membalap di MotoGP," ujarnya.