Sukses

Banderol Skuat Barcelona Vs City, Siapa Lebih Mahal?

Barcelona tantang Manchester City sebentar lagi di Camp Nou.

Liputan6.com, Jakarta Barcelona bakal menjamu lawan kuat Manchester City dini hari nanti pada lanjutan Liga Champions dini hari nanti. Kedua tim sepertinya bakal diperkuat pemain terbaik agar bisa mendapatkan poin penuh di laga krusial nanti.

Selain dihuni skuat yang mentereng, kedua tim juga dihuni pemain-pemain mahal. Barcelona tentu punya trio Messi, Suarez, Neymar (MSN) yang punya nilai transfer gila-gilaan. Sedangkan City diperkuat pemain anyar yang juga mahal seperti kiper Claudio Bravo, Leroy Sane, John Stones dan Nolito.

Lalu tim mana yang punya skuat lebih mahal, Barcelona atau Manchester City? Seperti dilansir Skysports, jumlah total harga kedua tim bernilai 700 juta pounds atau Rp 11,2 Triliun. Wow!

Dan ternyata, skuat Manchester City lebih mahal ketimbang Barcelona. 18 pemain yang disiapkan Barcelona untuk menghadapi city bernilai 323 juta pounds (Rp 5,1 Triliun).

Sedangkan 18 pemain City bernilai 423,5 juta pounds (Rp 6,8 Triliun). Kedua klub sebenarnya sama-sama beli banyak pemain di bursa transfer musim panas lalu. Namun City lebih jor-joran.

2 dari 2 halaman

Modal Guardiola

Untuk membangun skuat musim ini, manajer Manchester City, Joseph Guardiola dimodali 170 juta pounds. Ini pun dibelanjakan untuk lima pemain.

Mereka adalah John Stones dari Everton dengan 47,5 juta pounds, Leroy Sane (Schalke/37 juta pounds), Ilkay Gundogan (Borussia Dortmund/ 20 juta pounds), Nolito (Celta Vigo/13,8 juta pounds) dan Claudio Bravo (Barcelona/17 juta pounds)

Guardiola juga memboyong pemain muda Gabriel Jesus, Oleksandr Zinchenko dan Marlos Moreno. Meski sudah 4 tahun berpisah dengan Barcelona tapi jejak-jejak pemain binaan Guardiola masih terlihat di skuat Barcelona sekarang.