Sukses

Asprov PSSI DIY Sambut Kehadiran Timnas di Maguwoharjo

Timnas Indonesia berlarih di Stadion Maguwoharjo sebelum mengikuti uji coba di Myanmar dan Vietnam.

Liputan6.com, Jakarta Tim nasional (timnas) Indonesia, kembali berlatih di Yogyakarta. Sebanyak 26 pemain dipanggil oleh pelatih Alfred Riedl untuk digembleng sebelum mengikuti uji coba di Myanmar dan Vietnam pada November 2016.

Pemusatan latihan (pelatnas) akan digelar di Maguwoharjo Internasional Stadium (MIS), Sleman selama sepekan, yakni mulai 20-25 Oktober 2016. Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai tuan rumah pun menyambut kedatangan Boaz Solossa dan kawan-kawan dengan tangan terbuka.

Direktur Kompetisi dan Pertandingan Asprov PSSI DIY, Ediyanto mengatakan Timnas sedang dipersiapkan untuk ajang Piala AFF 2016 di Myanmar dan Filipina, 19 November-17 Desember mendatang.

Ediyanto mengaku sudah dihubungi PSSI melalui surat bernomor 828/UDN/421/X/2016, 13 Oktober 2016. Surat itu terkait permohonan peminjaman MIS dan ditandatangani Sekjen PSSI, Azwan Karim. Surat tersebut berisi permohonan penggunaan lapangan untuk 20-25 Oktober yang ditujukan kepada Bupati Sleman.

"Karena untuk kepentingan Timnas, kami kira akan ada dispensasi khusus terhadap penggunaan stadion. Tapi kami tetap minta PSSI agar mengirim surat permohonan izin itu ke Bupati Sleman," kata Ediyanto Kamis (20/10/2016).

Dari informasi yang dihimpun Liputan6.com di lapangan, latihan perdana timnas di Maguwoharjo akan berlangsung sore ini. Para pemain juga sudah berdatangan ke kota Gudeg secara bergelombang. Sebagian tiba Kamis pagi (20/10/2016), sedangkan sebagian pemain lainnya baru datang pada sore hari. 

 

 

Video Terkini