Sukses

5 Fakta Menarik Jelang Manchester City Vs Southampton

Manchester City akan menjamu Southampton dalam lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium, nanti malam.

Liputan6.com, Manchester - Manchester City akan menjamu Southampton pada pekan kesembilan Liga Inggris di Etihad Stadium, Minggu (23/10/2016) pukul 19.30 WIB. Laga dipastikan akan berjalan seru karena tuan rumah sedang memburu kemenangan.

Dalam empat pertandingan terakhir di semua ajang, City gagal meraih kemenangan. Pertengahan pekan ini, tim asuhan Pep Guardiola itu dilibas Barcelona empat gol tanpa balas dalam lanjutan Liga Champions.

City yang sebelumnya memuncaki klasemen, kini posisinya melorot. The Citizens meluncur ke posisi ketiga, disalip Arsenal dan Liverpool.

Sementara Southampton juga tidak dalam kondisi bagus. Skuat besutan Claude Puel ini baru saja kalah dari Inter Milan pada ajang Liga Europa.

Sementara di Liga Inggris, The Saints menduduki posisi delapan dengan 12 poin. Mereka dipepet Watford dan Bournemouth yang memiliki poin sama, 12.

Berikut 5 fakta menarik jelang laga Manchester City Vs Southampton:

1. Southampton selalu kalah dalam enam penampilan terakhir di Etihad Stadium di semua kompetisi.

2. Terakhir kali Southampton menang di kandang Manchester City pada 2004 lalu. Mereka unggul 3-1 melalui lesakan James Beattie dan Kevin Phillips (dua gol).

3. City belum kalah dalam 11 laga kandang di kancah domestik, sejak terakhir kali dibekuk Manchester Unitedpada Maret silam.

4. City hanya mencatat sekali clean sheet dalam 11 laga Liga Primer.

5. Southampton kebobolan empat penalti dalam delapan laga Liga Primer musim ini. Mereka hanya lebih baik dari Hull City (lima gol)