Sukses

Benarkah Messi Tentukan Skuat Argentina?

Messi disebut bisa masukkan pemain pilihannya di dalam skuat Argentina.

Liputan6.com, Jakarta Lionel Messi dikabarkan menjadi penentu siapa saja yang masuk di timnas Argentina. Entah siapa yang menghembuskan isu ini, namun kabar ini membuat murka pelatih Argentina, Edgardo Bauza.

Messi memang berpengaruh di timnas Argentina. Namun, Bauza memastikan Messi tak bisa tentukan siapa starter di timnas Argentina.

"Ada yang bilang Messi tempatkan teman-teman dia di timnas Argentina dan itu semua bohong. Ini berita buatan media," katanya seperti dikutip Marca.

Banyak yang mengkritik timnas Argentina. Meski demikian, Bauza berharap hubungan antara media dan pemain tetap positif.

"Banyak hal negatif dari orang-orang terkait tim yang mencapai final di tiga turnamen. Saya juga tak setuju pemain boikot media. Saya akan usahakan agar semuanya kembali normal," ujarnya.

Argentina sedikit bernafas lega saat menang 3-0 atas Kolombia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018. Argentina selanjutnya bakal melawan Chile pada 21 Maret 2017 nanti.