Liputan6.com,Rio de Janeiro - Tragedi kecelakaan pesawat yang menimpa klub Brasil, Chapecoense, mendapat simpati dan empati dari berbagai pihak. Klub-klub Brasil siap meminjamkan pemain mereka demi membantu Chapecoense.
Chapecoense kehilangan sebagian besar pemain dan staf mereka dalam kecelakaan pesawat. Dari 22 pemain yang terdapat di pesawat tersebut, hanya tiga orang yang selamat dari musibah itu.
Baca Juga
Selain itu, Chapecoense juga kehilangan pelatih dan staf mereka dalam penerbangan ke Bandara Internasional Medellin, Kolombia, Selasa (29/11/2016) siang WIB. Tentu hal ini membuat mereka tidak memiliki cukup pemain dan staf pelatih. Â
Kondisi tersebut membuat sejumlah klub ingin membantu Chapecoense membangun kembali tim. Corinthians menjadi klub Brasil yang siap meminjamkan pemain mereka ke Chapecoense.
"Dalam momen berduka ini, kami, para presiden klub Brasil menyampaikan simpati dan solidaritas kepada Chapecoense dan para penggemarnya, terutama untuk keluarga, teman para atlet, staf teknis, serta ofisial yang mengalami tragedi ini," tulis pernyataan di situs resmi Corinthians.
Advertisement
Momen Bersatu
"Menyadari dampak dari kecelakaan yang dialami Chapecoense, kami sadar ini momen yang tepat untuk bersatu, memberi dukungan kepada Chapecoense," tutup pernyataan tersebut.
Pesawat yang ditumpangi skuat Chapecoense terjatuh di kawasan pegunungan dekat Medellin, Kolombia, Selasa 29 November 2016. Pesawat sewaan ini mengangkut 81 orang yang terdiri dari atlet, reporter, dan sembilan awak kabin.
Klub Chapecoense rencananya akan bermain melawan klub Kolombia Atletico Nacional de Medellin di putaran pertama final Copa Sudamericana, Rabu 30 November 2016 di Medellin. Federasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) menangguhkan segala kegiatan, termasuk penyelenggaraan dua leg final Copa Sudamericana.
Sementara itu, sikap terhormat ditunjukkan calon lawannya Atletico Nacional de Medellin. Menyusul kecelakaan pesawat itu, Atletico Nacional meminta CONMEBOL memberikan gelar juara Copa Sudamericana kepada klub asal Brasil itu.
Advertisement