Sukses

Laga El Clasico Bisa Disaksikan dari Berbagai Sudut

Sebelum El Clasico, sistem kamera 5K ini digunakan di Amerika Serikat, terutama dalam olahraga NBA.

Liputan6.com, Milan - La Liga Spanyol akan jadi kompetisi sepak bola pertama di Eropa yang menggunakan teknologi Video 360 derajat. Saat ini, kamera berukuran 5K itu sudah terpasang di Camp Nou dan Santiago Bernabeu.

Artinya, untuk pertama kalinya La Liga Spanyol akan menjajal kemampuan video 360 derajat. Rencananya baru akan dijajal saat pertandingan El Clasico yang mempertemukan Barcelona versus Real Madrid di Liga Spanyol, di Stadion Camp Nou, Sabtu (3/12/2016).

Melalui teknologi video 360 derajat, para pengguna Youtube dapat melihat keseluruhan bagian dari pertandingan yang diputar di Youtube. Sistem kamera 5K ini umumnya digunakan di Amerika Serikat, terutama dalam olahraga NBA.

"Tapi yang perlu diingat adalah liga sepak bola pertama di dunia yang menggunakan teknologi tersebut," ujar Melcior Soler, Direktur Audiovisual Departemen La Liga, seperti dikutip Prensalibre, Sabtu (3/12/2016).

Semua kamera 5K sudah terpasang di sekitar Camp Nou untuk memantau El Clasico. Kinerja teknologi tersebut nantinya akan mengirim gambar ke sever yang akan memproduksi tayangan ulang dengan format canggih (3D).

Gambar-gambar video ini bisa disaksikan para penggunanya dari sudut mana pun.

2 dari 2 halaman

Kombinasi Olahraga dan Teknologi

"Ketika teknologi dan olahraga dikombinasikan, maka akan memiliki kekuatan untuk membawa permainan untuk penggemar. Ini merupakan inovasi untuk memberikan pengemar seolah-olah mereka berada di sekitar stadion dan menyaksikan setiap momen penting pertandingan," ungkap CEO Intel Olahraga, James Carwana.

Inovasi teknologi ini akan semakin menambah daya tarik laga El Clasico di mana akan disiarkan secara langsung d 185 negara. Laga El Clasico sendiri ditargetkan ditonton oleh 650 juta penggemar di seluruh dunia.

(David Permana)

Video Terkini