Sukses

Ciamik di Musim 2016, Vinales Siap Sambut MotoGP 2017

Vinales menorehkan catatan bagus saat menjalani tes perdana bersama Yamaha di Valencia.

Liputan6.com, Jakarta Penampilan memuaskan Maverick Vinales bersama Suzuki Ecstar di MotoGP 2016 meningkatkan kepercayaan dirinya. Pembalap berusia 21 tahun itu pun yakin bisa melewati persaingan di MotoGP 2017 dengan hasil positif.

Musim lalu benar-benar menjadi momen terbaik Vinales sebagai pembalap MotoGP. Di luar dugaan, ia mampu membawa Suzuki bersaing dengan tim-tim top seperti Movistar Yamaha, Repsol Honda, dan Ducati. Padahal, Vinales kalah jauh jika bicara pengalaman.

Ya, debut Vinales di MotoGP baru dimulai pada musim 2015. Juara Moto3 2013 itu direkrut Suzuki setelah finis di urutan ketiga klasemen pembalap Moto2 2014. Sayang, debut Vinales saat itu berakhir dengan mengecewakan. Ia hanya mampu finis di urutan ke-12 klasemen pembalap MotoGP.

"Saya banyak berkembang sebagai seorang pembalap. Tahun pertama saya sangat sulit, benar-benar berat bagi saya. Menjadi peringkat ke-12, saya pikir itu bukan tempat saya," kata Vinales seperti dikutip Autosport.

2 dari 2 halaman

Belajar dari Pengalaman



Hebatnya, Vinales bisa mengambil pelajaran dari debut buruknya di MotoGP. Pelajaran itu dijadikan Vinales sebagai modal untuk tampil menawan di MotoGP 2016. Hasilnya, ia mengakhiri paceklik kemenangan Suzuki sekaligus finis di urutan keempat klasemen pembalap.

Jika melihat performanya di musim lalu, tak salah jika Movistar Yamaha menunjuk Vinales sebagai pengganti Jorge Lorenzo yang pergi ke Ducati. Mulai MotoGP 2017, Vinales bakal berkolaborasi dengan Valentino Rossi sebagai rekan setim.

"Saya mampu meningkatkan level di tahun ini. Saya banyak mengalami kemajuan, tak hanya pada motor, tapi juga kerja keras. Kini, saya bisa mengatakan kami akan bekerja dengan baik di musim depan," jelas Vinales.