Sukses

Bukan Main, Rizky Pora

Rizky Pora menyumbangkan satu gol dan satu assist saat melawan Thailand.

Liputan6.com, Bogor - Bukan Boaz Sollosa yang jadi pahlawan kemenangan timnas Indonesia, bukan pula Stefano Lilipaly. Pahlawan Indonesia tadi malam adalah "si anak baru", Rizky Pora.

Rizky layak dinobatkan sebagai pahlawan timnas Indonesia saat menjamu Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Rabu (14/12/2016). Berkat aksinya, timnas Indonesia menaklukkan Thailand 2-1.

Di laga itu, timnas Indonesia sempat tertinggal 0-1 lebih dulu. Untungnya, babak kedua sukses dimaksimalkan timnas Indonesia untuk menjadi momentum kebangkitan mereka. Kemenangan 2-1 menjadi modal bagus Indonesia untuk bertandang ke markas Thailand pada leg kedua di Rajamangala Stadium, Sabtu (17/12/2016).

Rizky tampil gemilang di laga ini. Pemain yang gaya mainnya mirip legenda Manchester United Ryan Giggs tersebut menyumbangkan satu gol dan satu assist.

Menit 65, Rizky membuka peluang timnas Indonesia lewat aksi individunya. Diawali dengan menggocek satu pemain Thailand, pemain Barito Putera itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti.

Bola tendangan Rizky memang sedikit membentur tubuh pemain Thailand. Akibatnya, kiper Kawin Thamsatchanan seperti tak menyangka bola tendangan Rizki bakal berubah menjadi gol. Gol itu membuat seluruh pemain timnas semakin termotivasi.

Selang lima menit, Rizky kembali menunjukkan sihirnya. Diawali dari tendangan pojok, Rizky melepas umpan akurat yang kemudian ditanduk Hansamu Yama. Skor jadi 2-1 untuk Indonesia dan kedudukan ini bertahan hingga laga usai.

"Gol ini untuk keluarga saya di kampung, untuk Bapak dan keluarga besar," kata Rizky.

"Gol ini juga saya dedikasikan buat masyarakat Indonesia," ucap pemain 27 tahun itu.

2 dari 3 halaman

Jadi Senjata Riedl

Sepanjang turnamen Piala AFF 2016, bersama Andik Vermansyah, Rizky Pora adalah salah satu senjata yang diandalkan Riedl buat menerobos rapatnya lini pertahanan lawan.

Dengan kelincahan dan kengototannya, pemain berdarah Maluku Utara kelahiran Pulau Sanana, 22 November 1989 ini kerap membuat bek-bek lawan kewalahan.

Rizky memulai karier sepak bola dengan bergabung bersama Persita Tangerang pada 2010. Setelah tiga musim, pemain yang mengidolakan bek kiri Real Madrid, Marcelo, itu bergabung dengan Barito Putera.

Performa bagus Rizky bersama Barito Putera membuatnya dipanggil ke timnas Indonesia senior untuk laga persahabatan melawan Arsenal pada 2015. Setelah timnas Indonesia dilatih Alfred Riedl di Piala AFF 2016, Rizky kembali mendapat kepercayaan.

3 dari 3 halaman

Biodata Lengkap Rizky Pora

Nama lengkap : Rizky Rizaldi Ripora
Tanggal lahir : 22 November 1989 (umur 27)
Tempat lahir : Ternate, Indonesia
Tinggi badan : 1.71 meter
Posisi bermain : Winger kiri, Bek kiri
Klub saat ini : Barito Putera

Video Terkini